Pjs Bupati Inhil Harapkan Pemuda BNN Jadi Contoh Bagi Generasi Muda Saat ini 


Sabtu, 24 Februari 2018 - 22:40:07 WIB
Pjs Bupati Inhil Harapkan Pemuda BNN Jadi Contoh Bagi Generasi Muda Saat ini  Foto Bersama Pjs Bupati Inhil dengan Pemuda BNN seusai Silahturrahmi tersebut.

TEMBILAHAN - Dewan Pengurus Daerah (DPD) Pemuda Bersama Ninggalin Narkoba (BNN) Indragiri Hilir (Inhil) melakukan kunjungan kepada Pejabat Sementara (Pjs) Bupati Inhil, Rudyanto di kediaman dinas Bupati Inhil No 1 Jalam Kesehatan Tembilahan, Jumat (23/02/2018).


Kunjungan pengurus DPD Pemuda BNN Inhil ini dipimpin oleh ketua umum, Mahmuddin dan Ketua Harian, Aditiya Prahara, Wakil Ketua Bidang Humas, Nawi Ismail yang didampingi oleh beberapa pengurus dan ketua Pengurus Kecamatan (PK) Pemuda BNN Tembilahan, Sataril, Tanah Merah, Reksi Malaguna.


Tujuan kunjungan ini merupakan ajang silaturahmi Pengurus DPD Pemuda BNN Inhil kepada Pjs Bupati Inhil sekaligus menyampaikan dukungan terhadap Pemerintah dalam bidang pemberantasan narkoba.

 

Pjs Bupati Inhil saat berdialog bersama Pengurus DPD Pemuda BNN Inhil menyampaikan rasa terimaksihnya karena telah dikunjungi dan juga menyambut baik oleh adanya keberadaan DPD Pemuda BNN Inhil ini.

 

"Yah saya berterima kasih, dan saya menyambut baik kepada DPD Pemuda BNN Inhil ini karena dengan keberadaan organisasi ini tentunya dapat mencegah dan menekan tingkat kerawanan narkoba dikalangan generasi muda di Inhil ini melalui sosialisasi dan penyuluhan" ujarnya 


Sementara, ketua umum DPD Pemuda BNN Kabupaten Inhil, Mahmuddin, dalam dialognya bersama Pjs bupati Inhil menyampaikan bahwa seluruh anggota Pemuda BNN yang terhimpun mulai dari daerah kabupaten inhil sampai tingkat Pengurus kecamatan terdapat sekitar 600 orang anggota yang terhimpun dalam Pemuda BNN Inhil, dan seluruh anggota tersebut berasal dari kalangan Pemuda dan mahasiswa.


"Kalau jumlah kawan-kawan kita di setiap kecamatan itu ada sekitar enam ratusan orang pak dan mereka berada diwilayah masing yang mana wilayah kerjanya bekerjasama dengan Pemerintah Kecamatan, Kepolisian dan Danramil yang ada disana" ungkap Mahmuddin


"Dari sekian ratus kawan-kawan yang terhimpun dalam Pemuda BNN ini berasal dari pada mahasiswa dan pemuda di Kecamatan, yang mana sebagian besar dipimpin oleh pemuda-pemuda yang memiliki baground berorganisasi di berbagai organisasi yang ada di Inhil" imbuh mahmudin.


Mendengar ungkapan mahmuddin Pjs juga mengharapkan kepada seluruh pengurus DPD Pemuda BNN Inhil dan termasuk Pengurus Kecamatan agar dapat menjadi contoh para generasi muda saat ini agar terbebas dari penyalahgunaan narkoba.


"Kalau saya lihat di sini lebih rawan peredaran narkoba, saya harap kawan-kawan dari Pemuda BNN ini lah yang bisa menjadi contoh para generasi muda saat ini untuk selalu mengingatkan tentang bahaya narkoba dikalangan generasi muda, sehingga dari sekitar 600 orang anggota itu keberadaannya bisa terlihat lebih bermanfaat dimasyarakat" harapnya. (Rm)