Peluang Usaha di Bulan Ramadhan, 'Bazar Ramadhan' Akan Hadir di Tanah Merah

ilustrasi

Loading...

TANAHMERAH - Kabar gembira untuk masyarakat dan para pengusaha UKM, berlokasi di Blok M area PT. Pulau Sambu Kuala Enok, Desa Tanah Merah, Kecamatan Tanah Merah, Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil), akan hadir sebuah event 'Bazar Ramadhan' yang di selenggarakan oleh Ikatan Pelajar Mahasiswa Pemuda Tanah Merah (IPMP-TM) pada 1 juni hingga 10 juni 2018 mendatang.

Dengan luas ukuran stand 6x4 meter Bazaar yang diselenggarakan selama 10 hari ini dapat di isi dengan berbagai jenis dagangan, pedagang dapat menjual pakaian, sembako, takjil dan sebagainya.

Selain itu, lokasi pelaksanaan bazar ini merupakan lokasi yang strategis, berada dekat di lingkungan PT.Pulau Sambu Kuala Enok dimana tempat ini banyak terdapat mess-mess perusahaan, usaha-usaha kuliner yang sering dikunjungi masyarakat atau karyawan, serta tempat ini sering dijadikan sentral berkumpul anak-anak muda karena pemandangan yang cukup indah di lingkungan ini.

"Kami membuka peluang bagi pengusaha UKM untuk dapat ikut dalam kegiatan kami dengan ketentuan yang berlaku, tersedia 20 stand ukuran 6x4 meter dengan lokasi strategis" ujar Ketua Panitia Pelaksana, Reksi Malaguna, Tanah Merah, Senin (14/5/2018).

Loading...

Selain menghadirkan beragam jenis dagangan, bazar ini juga akan menghadirkan live musik acoustik, lomba nasyid dan menyediakan properti untuk berfoto bagi pengunjung.

 

Info lebih lanjut hubungi nomor Handphone (WhatsApp) 0822-8385-98780852-7298-4417. (Rm)






Loading...

[Ikuti Medialokal.co Melalui Sosial Media]