Mobil Swakemudi Itu Biasa! Nih Sudah Ada Motor Otonom


Loading...

 

 

MEDIALOKAL.CO - Konsep mobil otonom mungkin sudah cukup biasa, namun apa yang Anda pikirkan jika teknologi driverless diterapkan pada sepeda motor?

Jawaban itu bisa Anda temukan dari inovasi para insinyur di BMW Motorrad. Sebuah langkah revolusioner tentunya dan patut diapresiasi tinggi.

Loading...

dalam sebuah kegiatan preview di BMW Motorrad Techday 2018, Miramas, Prancis. BMW mengenalkan teknologi otonom yang mereka aplikasikan pada motor adventure BMW R1200 GS.

Demonstrasi itu menunjukkan bagaimana BMW R1200 GS mampu berjalan tanpa pengendara, mengambil jalur, mempercepat hingga memperlambat dan menghentikan kendaraan, semuanya tanpa campur tangan manusia.

Capaian itu diakui tidak lantas menyiratkan bahwa perusahaan bermarkas di Munchen, Jerman, akan merilis sebuah sepeda motor otonom secara independen atau benar-benar menghilangkan tugas pengendara.

Pihak BMW Motorrad mengatakan teknologi tersebut lebih kepada upaya mereka mengembangkan dasar dari sistem dan fungsi keselamatan sepeda motor.

Purwarupa motor otonom akan digunakan untuk mengumpulkan data dalam meningkatkan faktor keselamatan dan kenyamanan berkendara. Termasuk deteksi situasi jalan yang berbahaya seperti berbelok di persimpangan atau saat pengereman mendadak. (jpnn.com)






Loading...

[Ikuti Medialokal.co Melalui Sosial Media]