Ketua KNPI Bengkalis : Jangan Sampai Perkembangan Teknologi Jadi Ancaman


Loading...

MEDIALOKAL.CO - Ketua Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Bengkalis Irmi Syakip Arsalan mengungkapkan, perkembangan teknologi hari ini merupakan sesuatu yang harus dinikmati. 

Kendati demikian, ingatnya, perkembangan teknologi tersebut jangan sampai menjadi ancaman bagi diri sendiri. 

"Perkembangan teknologi tidak bisa kita hindari, perkembangan teknologi yang terjadi hari ini harus kita nikmati. Tapi, jangan sampai menjadi ancaman bagi kita. Orang dengan teknologi bisa saja menghujat orang, membuat orang tersinggung dan berdampak buruk buat diri orang itu sendiri,"ungkap Irmi Syakip. 

Hal itu diungkap pria yang juga Anggota DPRD Bengkalis, saat menghadiri Seminar Parenting Membangun Pondasi Anak di Era Digital tajaan Kelurahan Kota Bengkalis dan DPD KNPI Kabupaten Bengkalis, Rabu (10/10/2018) kemarin. 

Loading...

Menurut Irmi Syakip, orangtua harus mampu memberikan pemahaman-pemahaman terhadap anak dampak negatif sebuah teknologi. Sehingga, perkembangan teknologi dapat dimanfaatkan secara cerdas. 

"Tentu hal-hal seperti ini harus kita waspadai, sehingga kemajuan teknologi mampu kita manfaatkan secara cerdas, bijak dan memberikan efek yang positif bagi dan kehidupan terutama remaja,"pesan dihadapan dua puluh orangtua dari sejumlah desa yang menjadi peserta seminar. 

Lurah Bengkalis Erzansyah menyatakan, tujuan seminar digelar agar orangtua bisa memahami pola asuh anak yang benar diera digital. Perlu pendekatan pendekatan khusus, baik secara gestur, verbal dan lainnya. Sehingga apa yang dimaksud dalam mendidik anak bisa tercapai dengan baik.

"Parenting ini dimaksudkan mengerjakan sesuatu yang baik, jadi ilmu parenting yang diberikan hari ini merupakan cara bagaimana pola asuh terhadap anak dilakukan dengan baik," ungkapnya.

Menurut dia, kegiatan Parenting yang dibuat ini memang bertujuan untuk mengubah mainset pola asuh sekarang dilakukan oleh orangtua. Sehingga menjadi pola asuh yang baik sesuai kondisi perkembangan teknologi saat ini. 

Kegiatan ini awalnya dilakukan untuk kelurahan kota Bengkalis saja. Namun dengan berdiskusi bersama Camat tidak ada salahnya ilmu parenting ini dishare dengan desa lainnya yang ada disekitaran kelurahan Kota Bengkalis.

"Harapan kita ilmu yang diberikan pemateri ini bisa diimplementasikan oleh peserta nantinya. Selain itu kita harapkan mereka yang sudah mendapatkan ilmu ini mau mengshare ke orangtua lainnya dilingkungan masing masing," tandasnya.

Foto: Ketua DPD KNPI Kabupaten Bengkalis Irmi Syakip Arsalan memberikan pengarahan pada Seminar Parenting Membangun Pondasi Anak di Era Digital. (spiritriau.com)






Loading...

[Ikuti Medialokal.co Melalui Sosial Media]