Koramil 05/Gas Berikan Wasbang di SMP N 1 Gaung, Siswa/i yang Ingin Menjadi TNI Bersuara


Loading...

GAUNG - Disela-sela kesibukannya sebagai Tentara Nasional Indonesia (TNI), Babinsa Desa Lahang Hulu Koramil 05/Gas, Serka Tota Simbolon, menyempatkan diri untuk memberikan motivasi dan materi wawasan kebanhsaan kepada para siswa-siswi SMPN 1 Gaung, Senin (14/01/18).

Dalam pengarahannya, Serka Tota Simbolon memberikan motivasi  kepada siswa siswi untuk lebih giat belajar agar dapat meraih cita cita yang di inginkan yang dapat membanggakan kedua orang tua agar berguna bagi Nusa dan Bangsa.

Serka Tota Simbolon mengatkan bahwa materi ini disesuaikan dengan kemampuan daya pikir siswa siswi SMP yaitu dengan pola mengajak kembali untuk mengingat nama para Pahlawan Nasional, tokoh Nasional, menyanyikan lagu lagu perjuangan, menanamkan nilai nilai luhur  tatakrama, kesetiakawanan, dan kegiatan belajar sebagai bagian dan perjuangan siswa siswi.

"Materi ini sangat penting mengingat saat ini masalah wawasan kebangsaan sudah mulai luntur di.kalangan pemuda pemudi, untuk itu perlunya disampaikan sejak dini,"ungkap Babinsa yang dikenal sangat membaur dengan masyarakat setempat.

Loading...

Sementata itu, Kepala SMPN 1 Gaung H. Suprihanto. SS.Spd saat dimintai tanggapannya terkait kegiatan yang dilakukan oleh Babinsa Koramil 05/GAS itu menyampaikan bahwa kehadiran Babinsa di tengah tengah siswa siswi ssngat berdampak positif.

"Tentu dengan kehadiran bapak-bapak TNI di sekolah kami ini dapat meningkatkan dan memberikan motivasi belajar bagi para siswa siswi, khususnya bela negara, cinta tanah air, dan tadi terdengar suara-suara dari siswa/i yang juga ingin menjadi TNI, saya atas nama sekolah dan juga pribadi mengucapkan terima kasih kepada Babinsa dalam kegiatan ini, semoga ini menjadi agenda rutinitas TNI di sekolah kami, " harapnya (*)

 

Laporan : Supriono






Loading...

[Ikuti Medialokal.co Melalui Sosial Media]