Intip Keseruan Wahana Spot Berfoto Replika Makanan, Lucu-Lucu


Loading...

MEDIALOKAL.CO - BUAT keluarga yang mencari lokasi hiburan wahana unik, kini tersedia sarana Sweet Treats di area Garden Walk, Scientia Square Park (SQP), Gading Serpong, Tangerang.

Wahana ini cocok bagi mereka yang mencari spot instagrammable, karena di dalamnya menghadirkan berbagai replika bentuk makanan penutup (dessert).

Wahana ini dibuka setiap hari untuk umum sejak 22 Desember 2018 hingga 28 April 2019. Bagi mereka yang berusia di bawah 10 tahun, diharuskan bersama orangtua atau anggota keluarganya lainnya.

Waktu operasional tiap harinya cukup panjang, yakni Senin sampai Jumat pukul 10.00 WIB hingga 22.00 WIB. Sedangkan untuk akhir pekan dimulai lebih awal, pukul 07.00 WIB hingga pukul 22.00 WIB.

Loading...

"Dengan melihat dan menilik kebutuhan masyarakat yang kini banyak mencari tempat instagramable untuk mempercantik feed media sosial, maka hal itu menginspirasi kami menghadirkan wahana sweet treats ini. Ini untuk menunjang kebutuhan pengunjung yang ingin mengabadikan momen berfoto dengan tema-tema unik," terang Soegianto Nagaria, Direktur Summarecon kepada Okezone.

Untuk masuk wahana Sweet Treats, para pengunjung harus menaiki beberapa anak tangga terlebih dahulu, kemudian masuk melalui lingkaran besar agar dapat terhubung ke dalam ruangan pertama.

Di sana tersedia ruangan Doughnuts Area, dimana disajikan latar dinding dengan 3 dimensi berbentuk replika donat. Hiasan donat menggantung dengan warna berbeda-beda, menjadikan area pertama terasa unik hingga bisa dijadikan spot berfoto bagi pengunjung dan keluarga.

Lalu di area kedua, ditampilkan ruang Popsicle Area. Di dalamnya tersedia replika ice cream meleleh ukuran besar dengan warna-warni artistik. Kemudian di area ketiga, suasana semakin seru dengan desain ruangan yang dipenuhi permen-permen stik atau disebut Candy Canes Area. Pengunjung dapat menikmati sarana permainan jungkat-jungkit di dalamnya.

Sumber: okezone.com






Loading...

[Ikuti Medialokal.co Melalui Sosial Media]