Sertu Sugibiono Datangi SMP N 4 Gas, ini yang Dilakukannya


Loading...

GAUNG ANAK SERKA - Tidak mau menyia nyiakan kesempatan Kepsek SMPN 4 GAS Teluk Sungka Dewi Purwati SP melalui wakil Kabid Kurikulum Pengajaran ibu Nafsiah mengajak para siswa utk mengikuti wawasan kebangsaan yang di sampaikan oleh babinsa Teluk sungka Sertu Sugibiono. Karena ini merupakan kesempatan dan jarang sekali terjadi di sekolahan kita ini. Dengan harapan hal ini dapat menjadikan semangat baru bagi sekolah kami juga bagi siswa siswi.

Selesai arahan dari Kepala Sekolah dilanjutkan penyampaian wawasan kebangsaan oleh bapak Babinsa Sertu Sugibiyono tentang bahaya latin (komunis). Hal ini perlu disampaikan agar para siswa tidak terjebak oleh propaganda yang dilakukan oleh komunis.

Disamping itu juga Babinsa mengimbau  tentang bahaya Narkoba. Maka dari itu Sertu Sugibiyono minta para siswa siswi jangan ada yang terlibat baik pengedar, pemakai, memiliki narkoba. Narkoba adalah musuh negara, narkoba adalah musuh kita bersama mari kita perangi. Bagi para siswa siswi diminta untuk menghindari narkoba karena akan merusak sendi sendi kehidupan kita.

Disisi lain, Guslaini, SSI, MPD. Selaku guru pembimbing menyampaikan menyambut baik kegiatan ini karena sangat positif sekali sebagai motivasi dalam kemajuan sekolah SMPN 4 Gas Teluk Sungka ini, harapnya.(ADP)

Loading...






Loading...

[Ikuti Medialokal.co Melalui Sosial Media]