Pemprov Sulsel Berencana Beli Helikopter, Buat Apa?


Loading...

MEDIALOKAL.CO - Pemprov Sulawesi Selatan (Sulsel) berencana membeli helikopter pada tahun depan. Helikopter ini disebut untuk penanggulangan bencana di daerah.

"Iya kita rencanakan 2020. Ini kan bukan daftar keinginan tapi daftar kebutuhan. Sangat sangat urgen sekali untuk 24 kabupaten kota ini kita lakukan percepatan terkait utamanya adalah bencana alam dan bencana sosial," kata Sekda Provinsi Sulsel, Abdul Hayat Gani di gedung DPRD Sulsel, Makassar, Selasa (17/9/2019).

Abdul Hayat menjelaskan alasan pengadaan helikopter ini agar Pemprov Sulsel cepat hadir di daerah jika terjadi bencana alam dan bencana sosial.

"Sehingga paling tidak ada akselerasi di bidang evakuasi sehingga kita fokus bagaimana caranya ada helikopter. Paling tidak ada satu di Sulsel ini yang setiap saat kita bisa gunakan," ujarnya.

Loading...

Terkait anggaran yang disediakan, Abdul Hayat menyebut pihaknya masih melakukan kajian. Yang terpenting, helikopter ini digunakan untuk keperluan bencana.

"Tentu kita cari yang bagus dan murah. Itu kan prinsip membeli mau bagus dan murah," kata dia.

"Karena ini kan pengadaannya di penanggulangan bencana bukan di Pemprov di Pak Samsidar," imbuhnya.

sumber: detik.com






Loading...

[Ikuti Medialokal.co Melalui Sosial Media]