Bukhara, Kota Pusat Pengetahuan Dunia, Yuk Lihat Disini


Rabu, 25 Maret 2020 - 20:13:28 WIB
Bukhara, Kota Pusat Pengetahuan Dunia, Yuk Lihat Disini

MEDIALOKAL.CO – Sejak tahun 900 masehi hingga 1220 masehi, Bukhara menjadi pusat bagi pengetahuan dunia.

Paling tidak, ada dua tokoh yang dikenal dunia dilahirkan di Bukhara. Pertama adalah Imam Bukhari, ahli hadist termasyhur. Satu lagi adalah Ibnu Sina, yang dikenal sebagai Bapak Pengobatan Modern.

Kota Bukhara sendiri sudah berdiri sejak 500 SM. Kota ini berpindah tangan dari satu kekuasaan ke kekuasaan lain. Hingga akhirnya, Kota Bukhara jatuh ke umat muslim pada tahun 674 masehi.

Tahun 850 M, Bukhara ada di kekuasan Dinasti Samanid. Dibawah Dinasti Samanid, Bukhara menjadi pusat intelektual dunia. Banyak madrasah yang bermunculan, dah setiap perkampungan berdiri sebuah sekolah.

Peranan Bukhara sebagai kota pengetahuan mulai meredup setelah berakhirnya Dinasti Samanid pada tahun 998 M. Hingga akhirnya, datang serangan bangsa Mongol pada 1220 M, yang menghancurkan kota tersebut. (*)