Siak

Koramil 03/Siak, Polsek Siak dan Satpol PP Kab. Siak Laksanakan Pengamanan Tempat Isolasi ODP


Jumat, 22 Mei 2020 - 13:05:18 WIB
Koramil 03/Siak, Polsek Siak dan Satpol PP Kab. Siak Laksanakan Pengamanan Tempat Isolasi ODP

SIAK- Tim Pengamanan Posko Terpadu percepatan penanganan Covid 19 dari Keramil 03/Siak, Polsek Siak dan Satpol PP Kabupaten Siak akan mengawasi lokasi tempat isolasi yang disediakan oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Siak yaitu di Asrama Haji, di lokasi tersebut di khususkan untuk mencegah orang yang telah berstatus ODP (orang dalam pemantauan) untuk tidak beraktifitas diluar seperti biasanya. 

Babinsa Koramil 03/Siak Serka Joni mengatakan Kami bekerjasama dengan pihak Polri dan Satpol PP Kabupaten Siak melakukan pengamanan di titik isolasi tersebut dengan tujuan melarang pengunjung untuk bertemu dan juga Jangan sampai ODP yang berada di sana itu melarikan diri.

 "Yang akan membahayakan keselamatan warga yang lain,” terang Serka Joni " Jum'at (22/5/20),

Kasatpol PP Kabupaten Siak melalui Kasi Ops Satpol PP Kabupaten Siak Bpk Johan Jamil, S. Pd menyampaikan ditempat Isolasi tersebut untuk sementara ini diperuntukan bagi masyarakat Kabupaten Siak atau masyarakat diluar Kabupaten Siak yang baru pulang atau yang baru datang dari Zona merah jika ada warga yang baru pulang/datang ke wilayah Kab. Siak akan diinapkan terlebih dahulu ( Isolasi diri) selanjutnya dilakukan pemeriksaan terhadap warga tersebut. Jika dinyatakan negatif, nantinya akan dipulangkan tentunya sesuai dengan prosedur yang berlaku dan bagi warga dari luar menghubungi pemangku wilayah setempat.

“Namun, jika diindikasi positif maka akan dipisahkan dan ditangani tim medis untuk dibawa ke RSUD Kab. Siak untuk dirawat tempat isolasi perawatan pasien,” ungkapnya.(*).

laporan : Sumiati