Didampingi Kapolsek GAS, Marlis Syarif bersama Manajer PLN Tembilahan Bantu Korban Kebakaran


Kamis, 27 Agustus 2020 - 18:58:34 WIB
Didampingi Kapolsek GAS, Marlis Syarif bersama Manajer PLN Tembilahan Bantu Korban Kebakaran

GAUNG ANAK SERKA, Medialokal.co - Pembina Yayasan Vioni Bersaudara Marlis Syarif bersama Kepala Manajer UPT PLN Tembilahan Moh Hosen menyalurkan bantuan sembako untuk korban kebakaran di Desa Teluk Pantaian Kecamatan Gaung Anak Serka, Kamis (27/8/20). 

Sebelumnya peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 02.00 wib Jalan H Khalid, Desa Teluk Pantaian RT 002 RW 002, Kecamatan Gaung Anak Serka, Kabupaten Inhil yang pada saat itu menelan korban jiwa.

Asmadi anggota DPRD Kabupaten Inhil mewakili keluarga korban mengucapkan terima kasih atas kedatangan rombongan Yayasan Vioni Bersaudara beserta Manajer UPT PLN Tembilahan serta Kapolres, BPBD, maupun pihak desa yang telah sudi membantu meringankan beban pemikiran dan kesusahan yang dialami. 

"Semoga kebaikan bapak semuanya dibalas Allah SWT dan saya berharap musibah yang terjadi ini jangan sampai terulang kedua kalinya," ucapnya.

Selain itu, Kapolsek GAS Iptu Agus Susanto menuturkan sangat mengapresiasi sekali kepada Pembina Yayasan Vioni Bersaudara dan UPT PLN Tembilahan yang diketahui memang senang berbagi kepada masyarakat yang membutuhkan.

"Agar musibah ini tidak terjadi lagi saya menghimbau kepada masyarakat agar lebih hati-hati dalam pemasangan listrik karena bisa mengakibatkan kebakaran dan apabila memasak tolong dipadamkan dulu sebelum tidur atau bepergian meninggalkan rumah," imbuhnya. 

Lebih lanjut Kapolsek GAS mengatakan untuk saat ini penyebab terjadinya kebakaran tersebut masih dalam proses penyelidikan pihak kepolisian.

"Semalam sudah datang tim laboratorium forensik dari Polda Riau sudah mengambil sampel kebakaran yaitu kabel-kabel dan Abu yang akan diselidiki dan InsyaAllah kita akan dapat mengetahui asal mula terjadi kebakaran ini. Karena menurut keterangan saksi api itu berawal dari kamar belakang dekat korban tidur dan akhirnya korban meninggal dunia," jelasnya.

Selanjutnya, Pembina Yayasan Vioni Bersaudara mengatakan yang sudah berlalu agar dapat diikhlaskan dan jangan hanyut dalam kesedihan. 

"Mari kita doakan bersama agar korban diterima disisi Allah SWT dan bantuan yang kami salurkan ini jangan di lihat apa yang di berikan namun lihat bentuk kepedulian kami ini," kata Marlis. 

Kemudian, Manajer UPT PLN Tembilahan menyampaikan turut berbela sungkawa serta prihatin dengan kejadian musibah kebakaran ini

"Kami berharap jika rumahnya sudah selesai dibangun agar dapat di informasikan ke PLN akan kita pasang kembali KWH meter penggantinya itu karena tidak ada biayanya cuma instalasi jadi itu tanggung jawab si pemilik rumah untuk itu tidak ada biaya untuk penggantian KWH meter," tutupnya. (**)