Gerak Cepat, Kwarran Tanah Merah Salurkan Bantuan untuk Korban Tanah Longsor di Tanjung Baru


Rabu, 05 Mei 2021 - 18:53:18 WIB
Gerak Cepat, Kwarran Tanah Merah Salurkan Bantuan untuk Korban Tanah Longsor di Tanjung Baru

TANAH MERAH, Medialokal.co - Paska terjadinya bencana tanah longsor di Desa Tanjung baru, Kecamatan Tanah merah, Kwartir Ranting (Kwarran) Gerakan Pramuka Kecamatan Tanah Merah, langsung bergerak cepat menyerahkan bantuan sembako kepada korban bencana.

H. Taufik Hidayat, SH, M.Si. selaku Ketua Kwarran Kecamatan Tanah merah menyerahkan paket sembako kepada kepala keluarga (KK) yang terdampak bencana.

Taufik hidayat mengatakan bantuan yang disalurkan tersebut berasal dari gugus tugas Pramuka peduli Kwarcab Inhil dan dari unit tugas PP Tanah merah sendiri.

"Gerak cepat ini kami lakukan sebagai bentuk tanggap dan kepedulian kepada korban bencana, karena masyarakat perlu uluran segera," ujarnya, Rabu (05/05/2021).

Taufik Hidayat yang juga wakil ketua komisi II DPRD Inhil merasa sangat prihatin atas bencana yang terjadi. dengan bantuan sembako ini mudah mudah dapat sedikit meringankan beban para masyarakat yang terdampak bencana.

"Kami juga mengucapkan terimakasih kepada Kwarcab Inhil yang telah mendelegasikan penyampaian bantuan kepada Kwarran Tanah merah," pungkasnya (*)