Pembangunan MCK di Lokasi TMMD Kodim 0314/Inhil Selesai 100 Persen


Senin, 24 Februari 2025 - 13:52:23 WIB
Pembangunan MCK  di Lokasi TMMD Kodim 0314/Inhil Selesai 100 Persen

TEMPULING, MEDIALOKAL.CO -- Pembangunan MCK di 3 sasaran lokasi TMMD ke-123 Kodim 0314/Inhil Desa Karya Tunas Jaya, Kecamatan Tempuling, Kabupaten Inhil selesai 100 persen.

Hal itu disampaikan Dansatgas TMMD Letkol Inf Fikky Nur Kuncoro Jati, S.H.,M.Han melalui Danramil 03/Tpl Letda Arm Muchazzar pada Senin (24/02/2025). Bahkan MCK itu, tersebut lengkap dengan lantai keramik.

"Alhamdulillah saat MCK sudah selesai dibangun oleh satgas bersama warga dan besom tinggal dilakukan pembersihan di area MCK. Saya juga berpesan agar MCK dijaga dengan baik agar tahan lama,"kata Danramil.

"Sebelumnya tidak ada MCK umum dan sekarang kita bangun MCK agar warga terus menerapkan pola hidup bersih agar kesehatan tetap terjaga dengan baik dan lingkungan terjaga," katanya.

Ketua RT setempat mengatakan, pembuatan MCK memang mulai dari nol sampai sekarang bisa dilihat sudah terbangun. Tentu apa yang telah diberikan oleh TNI tergabung dalam satgas TMMD sangat membantu.

"Program TMMD memang sudah banyak merobah desa kami. Semoga dengan ada TMMD ini, kedepan desa kami bisa lebih maju dari sebelumnya. Tentu banyak hal yang sudah dibangun TNI ini luar biasa," katanya.(*)