Serma Damrianto Babinsa Koramil 03/Tpl dan Warga Desa Bayas Jaya Bersatu, Wujudkan Lingkungan yang Bersih dan Sehat


Senin, 21 April 2025 - 13:33:46 WIB
Serma Damrianto Babinsa Koramil 03/Tpl dan Warga Desa Bayas Jaya Bersatu, Wujudkan Lingkungan yang Bersih dan Sehat

KEMPAS - Dalam rangka meningkatkan kesadaran masyarakat dalam menjaga kebersihan lingkungan, Anggota Koramil 03/Tpl, Serma Damrianto, melaksanakan kegiatan gotong royong pembersihan jalan bersama warga masyarakat di Desa Bayas Jaya, Kecamatan Kempas, Kabupaten Indragiri Hilir. Kegiatan ini bertujuan untuk menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat bagi seluruh masyarakat. Senin(21/04/2025).

Serma Damrianto bersama warga masyarakat bergotong royong membersihkan jalan dari sampah dan kotoran yang dapat mengganggu kesehatan dan kenyamanan masyarakat. Dengan kegiatan ini, diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat dalam menjaga kebersihan lingkungan dan menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman.

Kegiatan gotong royong ini juga menjadi momentum penting untuk mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat. Serma Damrianto berharap bahwa kegiatan ini dapat terus meningkatkan kesadaran dan partisipasi masyarakat dalam menjaga kebersihan lingkungan.

Dengan terwujudnya lingkungan yang bersih dan sehat, diharapkan dapat meningkatkan kualitas hidup masyarakat dan menciptakan lingkungan yang harmonis dan sejahtera di Desa Bayas Jaya.(*)