Babinsa Koramil 03/Tpl Komsos Dengan Pengepul Pinang


Ahad, 04 Mei 2025 - 13:40:06 WIB
Babinsa Koramil 03/Tpl Komsos Dengan Pengepul Pinang

TEMPULING -  Dalam rangka mempererat kemanunggalan TNI dengan rakyat serta mendukung perekonomian masyarakat, Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 03/Tpl Kodim 0314/Inhil Sertu Wisnu Hartono melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan para pengepul buah pinang di wilayah binaannya, di Kel. Tempuling, Kec. Tempuling, Kab. Inhil. Minggu, (04/05/2025).

Kegiatan Komsos ini merupakan bagian dari tugas Babinsa dalam melakukan pembinaan teritorial serta memastikan bahwa masyarakat, khususnya pelaku usaha kecil dan menengah (UKM), tetap produktif dan berdaya saing.

Dalam perbincangan hangatnya, Babinsa Sertu Wisnu Hartono menanyakan kondisi usaha pengepulan buah pinang, termasuk tantangan yang dihadapi oleh para pelaku usaha. Salah seorang pengepul, Leman, mengungkapkan bahwa permintaan buah pinang tetap stabil.

“Kami terus semangat bekerja. Permintaan buah pinang dari luar daerah juga cukup tinggi. Namun, kami kadang kesulitan dalam transportasi dan distribusi,” ujarnya.

Menanggapi hal tersebut, Babinsa memberikan motivasi serta masukan kepada para pengepul agar tetap semangat dalam menjalankan usahanya. Ia juga mengingatkan pentingnya menjaga kualitas produk agar hasil panen dari para petani tetap diminati oleh pasar. Selain itu, Babinsa juga menegaskan bahwa TNI selalu siap membantu masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan.

“Kami dari TNI selalu hadir di tengah masyarakat untuk mendukung usaha-usaha kecil agar semakin berkembang. Semoga dengan kebersamaan ini, kita semua mendapatkan berkah dan kesejahteraan,”ungkap Babinsa.

Selain membahas usaha buah pinang, Babinsa juga mengajak masyarakat untuk menjaga kebersihan lingkungan, terutama di sekitar tempat pengepulan, guna menciptakan suasana yang nyaman dan sehat.

Kegiatan Komsos seperti ini tidak hanya mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat, tetapi juga memberikan semangat serta dorongan bagi para pelaku usaha kecil untuk terus berkembang. Diharapkan dengan adanya sinergi antara Babinsa dan masyarakat, roda perekonomian di daerah binaan tetap berjalan lancar.(*)