OTT di Jakarta, KPK Amankan Pengusaha-Orang Kepercayaan Anggota DPR


Loading...

MEDIALOKAL.CO - KPK melakukan OTT terkait dugaan suap rencana impor bawang putih. Ada 11 orang yang diamankan mulai dari pengusaha importir hingga orang kepercayaan anggota DPR RI.

"11 orang terdiri dari unsur swasta pengusaha importir, sopir dan orang kepercayaan Anggota DPR RI dan pihak lain," kata Ketua KPK Agus Rahardjo, Kamis (8/8/2019).

Agus masih belum menyebut identitas 11 orang yang diamankan itu. KPK menduga suap ditujukan untuk anggota DPR.

Pihak yang telah diamankan masih berstatus sebagai terperiksa. KPK punya waktu 1x24 jam sebelum menentukan status hukum pihak yang terjaring OTT.

Loading...

(detik.com)






Loading...

[Ikuti Medialokal.co Melalui Sosial Media]