Walau Covid dan Harga Melonjak, Bawang Merah di Pasar Pekanbaru Tetap Diburu


Senin, 04 Mei 2020 - 17:35:03 WIB
Walau Covid dan Harga Melonjak, Bawang Merah di Pasar Pekanbaru Tetap Diburu Foto : Salah satu pedagang di Pasar Rumbai-Pekanbaru

PEKANBARU, Medialokal.co - Memasuki minggu kedua ramadhan dan pandemi virus Corona yang tak kunjung hilang, sejumlah harga kebutuhan pokok mulai mengalami lonjakan yang sangat signifikan di beberapa pasar di Pekanbaru.

Sebagai contoh, awak Medialokal.co mengambil sampel di Pasar Rumbai, Pekanbaru. Harga bawang merah mengalami kenaikan yang lumayan tinggi dari biasanya.

Di hari biasa, harga bawang berkisar antara 20 hingga 30 ribu per kilogram. Namun terhitung mulai hari ini, harga bawang menyentuh angka 55 ribu per kilogram, sudah terbilang turun dari hari sebelumnya yang mencapai 60 ribu per kilogram.

“Harga bawang hari ini turun 5 ribu dari kemarin, sebelumnya per kilo 60 ribu, untuk hari ini 55 ribu per kilo,” ujar Ibu Nini salah satu pedagang di Pasar Rumbai, Senin (04/05/2020).

Menurutnya, kenaikan harga ini disebabkan karena menipisnya persediaan bawang dan bahan pangan lainnya yang dibawa dari Provinsi Sumatera Barat.

Namun, hal itu tidak dihiraukan pembeli karena memang bawang sangat dibutuhkan untuk memasak kebutuhan sehari-hari. Walaupun di tengah pandemi Covid-19, masyarakat tetap harus membeli persediaan makanan untuk memenuhi kebutuhan.

“Kalau untuk kendala penjualan selama pandemi virus Corona ini ya alhamdulillah tidak ada, penjualan tetap lancar dan pembeli juga banyak seperti hari biasanya,"  tambahnya.

Reporter : Syarifah Aini