TEMBILAHAN, Medialokal.co - Pembina Pengurus Cabang Persatuan Lawn Tenis Indonesia (Pengcab Pelti) Inhil H Syamsuddin Uti, Sabtu (6/2/2021), memberikan kado sekaligus mengucapkan selamat jalan kepada Nazaruddin, Kepala Imigrasi Inhil yang pindah tugas.
Hal ini disampaikan Pembina Pengcab Pelti Inhil yang juga sebagai Wakil Bupati H Syamsuddin Uti saat berolahraga santai sambil bermain tenis lapangan dengan Pimpinan Bank BRI, beberapa orang Pejabat, Pengadilan Agama, dan beberapa Pejabat instansi Vertikal lainnya serta Pengurus Pelti Inhil.
Dalam sambutannya, Syamsuddin Uti Pada kesempatan ini kita merasa bersedih. Karena, tidak lama lagi saudara kita Nazaruddin akan meninggalkan Kota Tembilahan. Dimana di Inhil beliau sebagai kepala Imigrasi Inhil yang akan berpindah tugas ke Jakarta.
Beliau menambahkan, mengingat Pak Nazar yang memiliki hobi di tenis mudah-mudahan pengganti beliau sebagai kepala Imigrasi tetap memiliki hobi yang sama.
"Selamat berpindah tugas pak Nazaruddin semoga sukses di tempat yang baru dan terimakasih baktinya selama bertugas di Kabupaten Indragiri Hilir," ungkap Wabup H Syamsuddin Uti yang juga sebagai Pembina Pengcab Pelti Inhil.
Terakhir sebagai Wakil Bupati menyampaikan salam dan permohonan maaf dari Bupati yang tidak sempat hadir pada saat ini.