SIAK

Hasil Penilaian Audit BPKP Riau PT BSP Raih Skor 66,52


Rabu, 14 April 2021 - 15:29:58 WIB
Hasil Penilaian Audit BPKP Riau PT BSP Raih Skor 66,52

SIAK - BUMD Kabupaten Siak PT Bumi Siak Pusako (BSP) memperoleh skor 66,52 dari hasil penilaian yang dilakukan Badan Pengawas Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Riau dalam audit tahun 2020.

Hal itu dipaparkan saat acara Exit Meeting hasil Asessment Good Corporate Governance (GCG) PT BSP di Gedung Surya Dumai, Pekanbaru, Riau, Selasa (13/4/2021).

Direktur PT BSP, Iskandar mengatakan pihak perusahaannya sudah menerapkan (GCG) sejak tiga tahun lalu, untuk melihat kinerja perusahaan apakah kurang baik atau semakin baik.

"Kami berkomitmen untuk menjalankan GCG dengan Siak. Jika terdapat kekurangan kami siap melakukan perbaikan," cakapnya.

Kepala Perwakilan BPKP Provinsi Riau, Farid Firman mengatakan audit yang dilakukan terhadap perusahaan BUMD yang ada di Riau ini diharapkan mampu menjadi agen pembangunan sesuai fungsinya. Sehingga tata kelolanya juga harus dibenahi.

"Ini menjadi salah satu dari tugas kita, mengaudit, review, mengevaluasi serta memberikan konsultasi terkait manajemen risiko, pengendalian internal dan tata kelola instansi atau badan usaha. Saya sangat apresiasi PT BSP bersedia dan memiliki niat untuk dievaluasi, dari nilainya lumayan baik. Jangan kita banding dengan BUMN yang nilainya tinggi," katanya.

Bupati Siak, Alfedri berharap PT BSP tidak hanya sebagai BUMD yang menghasilkan keuntungan, namun dapat mendorong pembangunan di masa akan datang.

Untuk itu, kata Alfedri, PT BSP harus mampu memiliki tata kelola perusahaan yang baik. Dengan melewati assesment berupa audit dan evaluasi yang dilakukan oleh BPKP Riau contohnya.

"Kami selaku pemegang saham pengendali, mengucapkan terim kasih kepada BPKP Riau yang telah mengevaluasi GCG di BSP dengan skor yang diperoleh 66,52. Kalau nilai ujian, ini dinyatakan luluslah. Namun ini menjadi catatan dan pedoman bagi kami semua mulai pemegang saham, komisaris, direksi, direktur dan jajarannya agar bagaimana ke depan perusahaan melaksanakan kegiatan dengan baik, kinerja yang baik dan performa juga baik," katanya.***