Peringati HUT PGRI dan HGN 2018, ini yang Dilakukan di Kabupaten Siak


Selasa, 27 November 2018 - 19:53:27 WIB
Peringati HUT PGRI dan HGN 2018, ini yang Dilakukan di Kabupaten Siak

SIAK - Dalam rangka memperingati hari ulang tahun ke 73 Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) dan Hari Guru Nasional (HGN) ke 24 Tahun 2018, Pengurus PGRI Siak berkerjasama dengan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Siak menggelar seminar sehari yang Bertema "Guru Sebagai penggerek pendidikan kerakter dalam rangka menyikapi pergaulan bebas Remaja" bertempat di gedung Daerah Sultan Sarif Kasim II Kabupaten Siak Senin (26/11/2018).

Yang Hadir dalam kegiatan ini Bupati Siak Drs,H Syamsuar M.Si dan Wakil Bupati Drs.H Alfedri,M,Si, juga Ketua PGRI kabupaten Siak. H Lukman.S,Sos,M.Pd Dan H. T. Said Hamzah dan di ikuti Oleh 2106 orang anggota PGRI Se Kabupaten Siak.  Bukan itu saja dalam kegiatan ini Penulis Buku Pendidikan Karakter Lestari Ning Purwanti, Dr Santoso motivator dan dosen sebagai narasumber, Ketua LAMR kabupaten Siak, Tokoh masyarakat, camat Mempura Desi Fefianti, juga turut hadir

Ketua PGRI kabupaten Siak Lukman dalam sambutannya mengatakan, pada peringatan HUT PGRI dan HGN 2018 menyelenggarakan berbagai jenis kegiatan seperti, Porseni di kecamatan Bungaraya, Jalan santai, Seminar Pendidikan, Upacara Peringatan dan partisipasi pada kegiatan PGRI prov Riau di Kuansing.

Disampaikannya, bahwa Bupati Siak telah mengeluarkan SK bagi guru-guru honorer di sekolah negeri sebanyak 1.960 orang guru.

Lukman bilang, PGRI sebagai organisasi profesi ditantang agar mampu menggerakkan guru dan tenaga kependidikan memberikan andil tidak hanya dalam penyelenggaraan pendidikan sekolah, tetapi harus merasa terpanggil untuk ikut melahirkan pemikiran transformatif dalam pengembangan kebijakan pemerintah.

Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan komitmen guru dan pemangku kepentingan pendidikan dalam upaya mencerdaskan kehidupan dan pembangunan karakter bangsa.

Sementara Bupati Siak Syamsuar sangat mengapresiasi karya buku para guru di Kabupaten Siak. Harapannya dalam waktu dekat segera dicetak dan kerjasama dengan sejumlah penerbit. Tentunya semangat membuat buku ini juga dapat memotivasi para guru yang lainnya.

Syamsuar secara langsung memberikan apresiasi kepada guru-guru tersebut karena secara mandiri mereka mampu membangun kebiasaan menghasilkan karya tulisan lewat buku yang memberikan manfaat bagi siswa di sekolah, disamping profesi utamanya sebagai tenaga pendidik.

“Kami sangat mengapresiasi para guru yang telah membuat buku, dan buku tersebut akan kami perbanyak dan di bagikan kesekolah-sekolah,” kata Syamsuar.

Syamsuar mengharapkan guru semakin kaya dalam perbendaharaan metode dalam menyampaikan pembelajaran di kelas sehingga tidak monoton yang pada akhirnya membuat anak jenuh dan bosan. 

“Harapan ke depan guru dapat menjawab tantangan yang semakin kompleks terkait moral, akhlak anak bangsa yang semakin memprihatinkan” harapnya.

Selain itu Syamsuar menyampaikan bahwa melalui program pendidikan vokasi di SMK bisa menjadi jembatan jika ingin anak-anak tamatan SMK bisa masuk pasar kerja atau berwirausaha.

Dalam kesempatan tersebut secara simbolis Bupati Siak didampingi Ketua PGRI Siak menyerahkan penghargaan kepada guru-guru sekabupaten Siak yang telah membuat  sebanyak 73 judul. (*)

Laporan : Arif