Danramil 07/Reteh Bersama Bawaslu Lakukan Pengawalan Pendistribusian Kotak Suara Pilkada


Senin, 25 November 2024 - 14:25:48 WIB
Danramil 07/Reteh Bersama Bawaslu Lakukan Pengawalan Pendistribusian Kotak Suara Pilkada

INHIL, MEDIALOKAL.CO -- Danramil 07/Reteh Kapten Arn Budi S dan Bawaslu lakukan pengawalan pendistribusian logistik kotak suara Pilkada 2024  di wilayah Kecamatan Reteh Kabupaten Inhil, Senin (25/11/2024).

"Pengawalan pendistribusian kotak suara ini adalah untuk meyakinkan keamanan logistik kotak suara Pilkada 2024, dimana peran Babinsa dan Bawaslu yang ada di wilayah Kecamatan Reteh harus koperatif dengan segala permasalahan yang ada termasuk pendistribusian kotak suara," ujarnya.

Lebih lanjut, Danramil 09/Kmg di wilayah Kecamatan Reteh harus tetap monitor,  mengawal pendistribusian logistik Pilkada,” terang Danramil.

"Semoga pelaksanaan pendistribusian Kotak Suara dan Bilik suara bisa berjalan dengan lancar dan aman sehingga pelaksanaan Pilkada dapat berjalan sesuai Jadwal yang sudah ditentukan,” harap.(*)