KEMPAS – Guna mencegah kebakaran hutan dan lahan (karhutla), Babinsa Koramil 03/TPL, Serka N. Sipayung, memimpin patroli gabungan di wilayah rawan karhutla, tepatnya di wilayah Kelompok Harapan Tani RT 01, Kecamatan Kempas, Kabupaten Indragiri Hilir, pada Rabu, 4 September 2025.
Patroli yang dimulai pukul 09.20 WIB hingga pukul 11.00 WIB ini melibatkan sinergi antara TNI dan masyarakat. Serka N. Sipayung bersama dua orang warga bahu-membahu menyisir area yang berpotensi terjadi karhutla.
"Patroli ini adalah upaya preventif untuk memastikan wilayah kita aman dari ancaman karhutla. Sinergi antara TNI dan masyarakat sangat penting dalam menjaga lingkungan," ujar Serka N. Sipayung di sela-sela kegiatan patroli.
Dengan menggunakan dua unit sepeda motor, tim patroli menyusuri area dengan titik koordinat S 0°36'20.6388" E 102°53'26.6568". Hasilnya, tidak ditemukan adanya titik api maupun asap yang mengindikasikan terjadinya karhutla.
"Alhamdulillah, patroli kali ini tidak menemukan adanya titik api maupun asap. Ini berkat kesadaran masyarakat yang semakin tinggi dalam menjaga lingkungan," tambah Serka N. Sipayung.
Meskipun situasi terpantau aman dan terkendali, Serka N. Sipayung mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk tetap waspada dan berhati-hati terhadap potensi terjadinya karhutla. Ia juga mengajak masyarakat untuk segera melaporkan kepada pihak berwenang jika menemukan adanya indikasi karhutla.
Kegiatan patroli karhutla ini merupakan bagian dari komitmen Koramil 03/TPL dalam menjaga kelestarian lingkungan dan mencegah terjadinya bencana karhutla di wilayah Kabupaten Indragiri Hilir.(*)