Patroli Tapal Batas, Upaya Meningkatkan Keamanan Wilayah di Wilayah Binaan Bebaskan dari Api dan Asap


Kamis, 22 Januari 2026 - 12:46:10 WIB
Patroli Tapal Batas, Upaya Meningkatkan Keamanan Wilayah di Wilayah Binaan Bebaskan dari Api dan Asap

INHIL, Medialokal.co - Babinsa Koramil 07/RTH, Serka Ferry M Barus, melaksanakan patroli tapal batas di Parit 1, Kelurahan Pulau Kijang, Kecamatan Reteh, Kabupaten Indragiri Hilir, pada Kamis (22/1/2026) pukul 08.00 WIB. Patroli ini bertujuan untuk memantau situasi keamanan di wilayah perbatasan.

Serka Ferry M Barus mengatakan, "Kegiatan patroli tapal batas ini rutin dilakukan untuk memastikan keamanan dan ketertiban di wilayah perbatasan. Kami juga ingin meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga keamanan lingkungan."

Patroli ini melibatkan personil gabungan, terdiri dari 1 orang TNI dan 3 orang masyarakat, dengan menggunakan 2 unit sepeda motor (SPM). Hasil patroli menunjukkan tidak ditemukan titik api dan asap di wilayah perbatasan.

Situasi keamanan di wilayah tersebut aman dan terkendali. Serka Ferry M Barus menambahkan, “Kami akan terus melakukan patroli tapal batas untuk memastikan keamanan di wilayah perbatasan.”(*)