PP Rohul Dukung Pelantikan Presiden RI Sekaligus Mubes di Jakarta


Loading...

MEDIALOKAL.CO - Majelis Pimpinan Cabang (MPC) Pemuda Pancasila Kabupaten Rokan Hulu, gelar rapat bersama PAC dan Ranting dalam rangka deklarasi mendukung pelantikan Presiden RI Ir.H. Joko Widodo dan Wakil Presiden RI H.Maaruf Amin pada tanggal 20 Oktober 2019 mendatang.

Rapat Dipimpin Ketua MPC PP Rokan Hulu Raynaldi SE  di Auala Hotel Netra Ujungbatu Selasa, (15/10) tersebut, sekaligus persiapan ikut serta mensukseskan dihelatnya Musyawarah Besar  (Mubes) Pemuda Pancasila yang ke X dilaksanakan di Jakarta.

Dalam rangkaian acara juga MPC PP Rohul komit menjaga kamtimas di Kabupaten yang berjulukan negeri seribu suluk khususnya, umumnya  menjaga kedaulatan NKRI dan menjunjung tinggi Bhineka Tunggal Ika walaupun berbeda-beda tetap satu tujuan Bangsa Indonesia dengan Dasar Negara Pancasila dan Undang-undang Dasar 1945.

Pada rangkaian Rapat koordinasi PAC dan Ranting se Kabupaten Rohul itu dengan peserta rapat KSB. Hadir ketua MPC Raynaldi dan Sekertaris, Ketua OKK wakil ketua I  jumlah 100 personil.Disampaiian Ketua Raynaldi, rapat Pengurus MPC dan Anggota PP Rohul ini, dalam rangkaian persiapan Mubes ke X dijakarta sekaligus deklarasi mendukung pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI periode tahun 2019-2024 pemenang pada hasil pemilu bulan April yang lalu.

Loading...

"Kita komit mendukung Polri-TNI dalam melaksanakan tugas pengamanan pelantikan presiden dan wakil Presiden pemenang Pemilu dan menjaga ketertiban masyarakat khususnya di Wilayah Kabupaten Rokan Hulu, umumnya di seluruh Nusantara," kata Ketua MPC PP Rokan Hulu didampingi pengurus.

"Pancasila Abadi, NKRI harga mati untuk kita. Pancasila adalah dasar Negara NKRI, menjunjung tinggi UUD 1945 pada Kedaulatan bangsa Indonesia. Mari kita jadikan berbagai perbedaan yang ada dalam sebuah kebersamaan untuk mendukung Pemerintah untuk membangun Indonesia lebih maju dan disegani dunia," pungkasnya. (spiritriau.com).






Loading...

[Ikuti Medialokal.co Melalui Sosial Media]