Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI 2019-2024 Merupakan Kesuksesan Anak Bangsa, Sebut Bupati B


Loading...

MEDIALOKAL.CO - Bupati Amril Mukminin mengajak semua  lapisan masyarakat di kabupaten berjuluk Negeri Junjungan, ikut menyukseskan pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI periode 2019-2024.


Kurang lebih dua hari ke depan, tepatnya Ahad, 20 Oktober 2019, Ir Joko Widodo (Jokowi)- KH Maruf Amin, akan dilantik sebagai Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia (RI).


Menurutnya, suksesnya pelantikan Jokowi dan KH Maruf Amin pada Ahad mendatang, merupakan kesuksesan seluruh anak bangsa.


"Mari sama-sama kita ciptakan kondisi yang aman, tertib dan damai, baik itu menjelang, saat pelantikan maupun sesudahnya. Mari kita dukung setiap kebijakan Presiden dan Wakil Presiden 2019-2024 demi kemajuan dan kesejahteran masyarakat Indonesia", ajaknya.

Loading...


Ajakan itu disampaikan Bupati Amril Mukminin di kediaman resmi Bupati Bengkalis Wisma Daerah Sri Mahkota, usai mengikuti pengucapan sumpah/janji pimpinan DPRD Kabupaten Bengkalis 2019-2024, Kamis, 17 Oktober 2019.


Terkait adanya perbedaan politik saat Pilpres lalu, menurut Bupati Amril, adalah hal biasa. Dinamika politik dan demokrasi.


Namun, imbuhnya, semua itu sudah harus tutup buku. Semua harus kembali bergandeng tangan. Bahu membahu dan kian mempererat semangat persatuan dan kesatuan.


"Mari sama-sama kita jadikan pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI periode 2019-2024 sebagai salah satu momentum untuk meningkatkan semangat satu nusa, satu bangsa, satu bahasa; Indonesia", pungkasnya.

(spiritriau.com) 






Loading...

[Ikuti Medialokal.co Melalui Sosial Media]