Pelantikan Presiden-Wakil Presiden RI Sukses, Bupati dan Tokoh Rohul : Terimakasih Polri-TNI


Loading...

MEDIALOKAL.CO -  Pelaksanaan Pengamanan Pelantikan Presiden-Wakil Presiden RI Ir. H. Joko Widodo- KH. Ma'aruf Amin masa bakti 2019-2024 terlaksana sukses, aman dan penuh khidmat Minggu, (20/10/2019) mendapat apresiasi dan ucapan terimakasih dari tokoh masyarakat Kabupaten Rokan Hulu kepada Polisi Republik Indonesia (Polri) dan Tentara Nasional Indonesia (TNI).

"Kami dari Pemerintah dan seluruh masyarakat Roka Hulu mengucapkan terimakasih kepada TNI dan Polri yang telah mengawal dan mengamankan jalan nya pesta demokrasi dengan aman dan kondusif sampai pelantikan presiden pada 20 Oktober 2019 kemarin,"kata  Bupati Rokan Hulu H.Sukiman, Kepala Kejaksaan Negeri Pasirpangaraian Freddy Daniel Simanjuntak SH MH dan Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Rokan Hulu H.Alaidin athory,LC.Ma kepada wartawan Rabu, (24/10).

Bupati Sukiman juga berharap, kepada masyarakat khususnya di Kabupaten Rokan Hulu  untuk dapat bersatu membangun Persatuan dan Kesatuan Bangsa demi masa depan negara yang lebih baik lagi.

"Pesta Demokrasi sudah selesai,  untuk itu  mari sama-sama kita menjaga persatuan dan kesatuan bangsa dan membangun kabupaten yang berjulukan negeri seribu suluk ini menjadikan yang lebih  baik lagi dan jauhilah 

Loading...

permusuhan diantara kita yang disebabkan oleh politik,"pungkasnya (spiritriau.com).






Loading...

[Ikuti Medialokal.co Melalui Sosial Media]