Bupati HM.Wardan Tinjau Infrastruktur di Pulau Burung

Dok Humas : Bupati Tinjau Pembangunan Gedung Puskesma di Pulau Burung

Loading...

Tembilahan - Rabu (25/12/2019) Bupati HM.Wardan Terus Konsisten untuk terus membangun Kabupaten Indragiri Hilir yang terkenal sebagai Kabupaten terluas di Riau. Salah satunya membangun bidang Infrastruktur jalan yang membutuhkan dana besar dan Program yang tepat. 


Untuk itu, selama 2 Priode Kepemimpinan Bupati HM.Wardan memimpin Inhil menggalakkan Program Desa Maju Inhil Jaya (DMIJ) pada Priode pertama dan pada Priode Ke 2 Bupati HM.Wardan di tingkatkan menjadi DMIJ Plus Terintegrasi.


Pembangunan infrastruktur jalan ini tidak hanya sekedar teori di atas kertas atau menerima laporan dari staf. Beliau mengecek lansung dilapangan, salah satunya di Kecamatan Pulau Burung. Ini beliau lakukan sebelum membuka Gebyar DMIJ Plus Terintegrasi TH 2019 Kecamatan Pulau Burung, Minggu (22/12/2019) lalu. 


Disamping meninjau infrastruktur jalan Bupati HM.Wardan yang didampingi Kepala Bappeda, Kadis Kesehatan dan Kadis Perhubungan serta Camat Pulau Burung berkesempatan juga meninjau Pembangunan Gedung Puskesma yang ada di Kecamatan Pulau Burung. 

Loading...

"Pembangunan ini saya yakin sampai ke Desa-desa apabila kita semua saling bahu membahu yang mempunyai niat dan tujuan yang sama yaitu membangun Kabupaten Indragiri Hilir lebih maju bermarwah dan bermartabat" ungkap Bupati HM.Wardan
Beliau menambahkan, dengan pembangunan jalan Infrastruktur yang menghubungkan antara desa akan meningkatkan perekonomian masyarakat. Ini sesuai dengan tujuan program DMIJ Plus Terintegrasi yaitu pembangunan ekonomi kerakyatan. (Rls/hms)






Loading...

[Ikuti Medialokal.co Melalui Sosial Media]