Pilihan
Erisman: "Saya Belum Terima Laporan!"
Kadisdik Riau Cepat Tanggap Bantu Zea Melanjutkan Sekolah!
Bosda Akhir 2024 Masih Tunda Bayar, Banyak Kepsek Dikejar Vendor!
Marto Saputra Siap Ditempatkan Dimana Saja!
Pekanbaru Mudahkan Warga Urus PBG, Wako Resmikan Sip Aman
Serda Syamsurizal Irup dan Berikan Wasbang di MTS Nurul Huda Kotabaru Seberida
KEMUNING, Medialokal.co - Babinsa Kotabaru Seberida, Koramil 09/Kemuning, Serda Syamsurizal menjadi Inspektur Upacara (Irup) sembari memberikan Wawasan Kebangsaan (Wasbang) di MTS Nurul Huda Desa Kotabaru, Kecamatan Kemuning, Kabupaten Inhil, Senin (03/02/2020).
Serda Syamsurizal menyampaikan dalam amanatnya bahwa upacara bendera dilaksanakan adalah sebagai upaya menumbuhkan wawasan kebangsaan bagi generasi muda sejak usia sekolah. Ia juga mengajak peserta upacara untuk tetap bersemangat dalam hal bela negara supaya Negara Kesatuan Republik Indonesia ini tetap utuh.
"Generasi muda adalah tumpuan dan harapan bangsa, dan untuk menumbuhkan rasa kebangsaan, kalau tidak dari sekarang kapan lagi. Bangsa ini dapat maju kalau generasinya mencintai kebudayaan, bangsa dan negaranya sendiri,” ujarnya.
Kemudian, lanjutnya, sebagai pelajar harus membiasakan budaya disiplin. Karena hal itu adalah dasar dari terciptanya segala hal baik.
"Menjadi siswa yang baik, disiplin dan berprestasi, serta menjauhi narkoba, adalah salah satu contoh bela negara untuk seusia adek-adek sekalian." jelas Babinsa Kotabaru Seberida tersebut.
Setelah selesai kegiatan tersebut, Kepala MTS Nurul Huda Desa Kotabaru Seberida menuturkan ucapan terima kasih atas pelaksanaan kegiatan tersebut.
Menurutnya hal semacam itu sangat bermanfaat untuk menanamkan disiplin dan nasionalisme para generasi muda khususnya para pelajar. Ia berharap kegiatan tersebut tetap berjalan dan terus berlanjut ke depannya.
"Mudah-mudahan kegiatan seperti ini tetap terus dilaksanakan oleh Babinsa kita kedepannya agar bermanfaat bagi pelajar-pelajar," harapnya. (*)


Berita Lainnya
Jelang Idul Fitri, Polres Inhil Matangkan Operasi Keselamatan Lancang Kuning 2026
Polda Riau Gelar Donor Darah dalam rangka Jumat Berkah
Babinsa Koramil 09/Kemuning Dampingi Program Sukseskan Makan Bergizi Gratis di Desa Keritang Hulu
Babinsa Intens Pendampingan Kegiatan Makan Bergizi Gratis di Pulau Kijang
Babinsa Koramil 07/Reteh: Kami Akan Rutin Lakukan Pengawasan SDM
Patroli Tapal Batas: Upaya Nyata Koramil 07/Reteh Cegah Karhutla
Jelang Idul Fitri, Polres Inhil Matangkan Operasi Keselamatan Lancang Kuning 2026
Polda Riau Gelar Donor Darah dalam rangka Jumat Berkah
Babinsa Koramil 09/Kemuning Dampingi Program Sukseskan Makan Bergizi Gratis di Desa Keritang Hulu
Babinsa Intens Pendampingan Kegiatan Makan Bergizi Gratis di Pulau Kijang
Babinsa Koramil 07/Reteh: Kami Akan Rutin Lakukan Pengawasan SDM
Patroli Tapal Batas: Upaya Nyata Koramil 07/Reteh Cegah Karhutla