Pilihan
Secara Tiba-tiba, Polsek Keritang Didatangi Personil TNI Pada HUT Bhayangkara ke-74
KERITANG, Medialokal.co - Kejutan tak terduga diberikan oleh Koramil 09/Kemuning kepada Polsek Keritang. Ucapan selamat hari ulang tahun itu diberikan dan disampaikan kepada Polsek Keritang dalam rangka HUT Bhayangkara ke-74 yang jatuh pada hari ini, Rabu 1 Juli 2020.
Penyerahan kue ulang tahun itu diserahkan langsung oleh Danramil 09/Kemuning dengan diwakili Peltu H Sirait dengan didampingi anggota Koramil 09/Kemuning dan diterima langsung oleh Kapolsek Keritang AKP Martunus M SH bersama anggota Koramil 09/Kemuning.
Peltu H Sirait mewakili Danramil 09/Kemuning beserta anggota dan staf mengucapkan selamat hari Bhayangkara ke 74 kepada seluruh personil Polsek Keritang beserta staf.
"Semoga senantiasa tetap dicintai masyarakat, tetap jaya selalu serta senantiasa selalu dalam lindungan Allah Swt," ujar Peltu H Sirait.
Sementara itu, Kapolsek Keritang AKP Martunus juga mengucapkan terimakasih kepada Danramil beserta jajarannya yang telah memberikan ucapan HUT Bhayangkara Ke -74.
"Semoga kita senantiasa selalu jaya dan menjaga silaturahmi untuk melaksanakan tugas negara. Diharapkan sinergitas TNI Polri selalu Solid dan Kuat ke depannya," tutur AKP Martunus.


Berita Lainnya
Pratu Jimmy Sembiring: Komsos untuk Meningkatkan Kedekatan dan Kekeakrana dengan Masyarakat
Babinsa Teluk Dalam Laksanakan Patroli Tapal Batas di Wilayah Parit 9
Babinsa Koramil 09/Kemuning Jadi Pembina Upacara Peringatan Hari Pahlawan 2025
Koramil 09/Kemuning Bantu Distribusi MBG kepada Siswa-siswi Penerima Manfaat
Sertu Johansah: Pengawasan SDM untuk Meningkatkan Kesadaran Masyarakat dan Mencegah dari Bahaya Narkoba
Pelda Nofiandi: Komsos untuk Meningkatkan Kesadaran dan Kebersamaan dengan Warga
Pratu Jimmy Sembiring: Komsos untuk Meningkatkan Kedekatan dan Kekeakrana dengan Masyarakat
Babinsa Teluk Dalam Laksanakan Patroli Tapal Batas di Wilayah Parit 9
Babinsa Koramil 09/Kemuning Jadi Pembina Upacara Peringatan Hari Pahlawan 2025
Koramil 09/Kemuning Bantu Distribusi MBG kepada Siswa-siswi Penerima Manfaat
Sertu Johansah: Pengawasan SDM untuk Meningkatkan Kesadaran Masyarakat dan Mencegah dari Bahaya Narkoba
Pelda Nofiandi: Komsos untuk Meningkatkan Kesadaran dan Kebersamaan dengan Warga