Ternyata Ini Sosok di Balik Tawa Seram Mak Lampir

Pengisi suara tawa Mak Lampir (Instagram).

Loading...

MEDIALOKAL.CO - Masih ingat dengan sinetron Misteri Gunung Merapi yang fenomenal? Sinetron yang sempat populer di tahun 2000-an ini terkenal dengan tokoh Mak Lampir yang memiliki suara tawa khas.

Tokoh Mak Lampir itu diperankan oleh aktris senior Farida Pasha, namun, tahukah kalian suara tawa Mak Lampir yang khas diisi oleh sosok lain?

Ternyata, tawanya yang menyeramkan berasal dari dubber atau pengisi suara bernama Asrianti. Hal ini terungkap usai aktor FTV Afdhal Yusman mengenalkan Asrianti.

Melalui akun Instagram-nya @afdhal_yusman, ia membagikan video yang memperlihatkan sosok Asrianti sedang memerankan suara Mak Lampir.

Loading...

"Anak tahun 2000-an pasti tahu suara ketawa ini," tulis @afdhal_yusman yang mengunggah videonya untuk pertama kali lewat akun TikTok-nya @officialafdhallerz.

Pengisi suara tawa Mak Lampir (Instagram).

Pengisi suara tawa Mak Lampir (Instagram).

"Ketawa Mak Lampir check," katanya kemudian, diiringi suara tawa Mak Lampir yang fenomenal.

Dalam video tersebut, Asrianti yang mengenakan baju berwarna biru dan kerudung warna hitam itu terlihat sangat ramah. Namun, suaranya saat memerankan tokoh Mak Lampir tetap terdengar menyeramkan.

Video itu pun sontak menyedot perhatian warganet. Terlebih, beberapa akun juga mengunggah ulang videonya, salah satunya akun Instagram @ussfeeds.

"Major throwback to the iconic early 2000s. What was your favorite TV show growing up?" tulis @ussfeeds.

Warganet langsung bernostalgia lewat kolom komentar @ussfeeds. Mereka terkenang dengan sinetron Misteri Gunung Merapi yang dulu tayang di stasiun televisi Indosiar.

"Benarkah ucapanmu itu gerandong?" tulis @wildanmmm.

"Damn, its bring me back with my childhood," kata @ilhamzidanne.

"Wah ini legend sih," tulis @bendi_mas.

"Sinetron yang tayangnya paling lama dalam sejarah pertelevisian Indonesia, dari tahun 99 sampai 2006," kata @bintang__bint.(*)






Loading...

[Ikuti Medialokal.co Melalui Sosial Media]