Pilihan
Siswa-siswi di Sungai Piring Mendapat Internet Gratis dari Koramil 12/Batang Tuaka
BATANG TUAKA, Medialokal.co - Babinsa selaku pembina teritorial terus memberikan sumbangsih di wilayah binaan di masa pandemi wabah Corona.
Jika sebelumnya melakukan pembagian masker, penyemprotan disinfektan dan lainnya, sebagai bentuk peduli pendidikan, Babinsa kelurahan Sungai Piring, Koramil 12/Batang Tuaka, Kodim 0314/Inhil berbagi kuota internet kepada pelajar dan mahasiswa melalui program Babinsa Berkibar (Berbagi Kuota Internet Belajar).

Di salah satu rumah di Sungai Piring ini, Serda Januar Effendi mempersilahkan pelajar yang ingin belajar untuk menggunakan WiFi internet yang tersedia.
"Sebagai bukti kedekatan TNI dengan rakyat, Babinsa selalu ingin memberikan yang terbaik buat warga binaan, khususnya pelajar yang sedang belajar secara daring ini," kata Serda Januar, Jumat (25/09/2020).
Serda Januar mengatakan, Babinsa selaku perpanjangan tangan TNI di lingkungan kelurahan/desa selalu siap menjadi garda terdepan untuk keberlangsungan generasi penerus bangsa.
"Babinsa melalui gerakan Berkibar ingin agar pelajar yang kesulitan atau terdampak Covid-19 bisa belajar secara daring (dalam jaringan) memanfaatkan program yang kita buat ini," jelasnya.
Babinsa dalam hal ini secara langsung mendampingi proses belajar. Karena jika tidak, dikhawatirkan anak-anak menyalahgunakan jaringan internet untuk bermain game. Tak lupa, Serda Januar berpesan kepada siswa-siswi untuk selalu mematuhi protokol kesehatan.
"Jangan pernah mengabaikan cuci tangan dengan sabun atau handsanitizer, jaga jarak dan selalu kenakan masker. Sayangi diri kita , keluarga kita dan orang-orang sekitar kita," pungkasnya.


Berita Lainnya
Kades Pelambaian Kembali Diaktifkan Usai Jalani Hukuman, Korban Penipuan Pertanyakan Keputusan Bupati
Setetes Darah untuk Kemanusiaan: Polres Pelalawan Gelar Aksi Donor Darah Semarakkan HUT Polairud ke-75
Satpolairud Polres Inhil Gelar Donor Darah Bersama Instansi Maritim Sambut HUT ke-75 Polairud Tahun 2025
Babinsa Koramil 09/Kemuning; Makan Bergizi Gratis untuk Meningkatkan Kualitas Gizi Anak Sekolah
Babinsa 'Blusukan' di Kampung Pancasila: Sentuhan Humanis Sertu Ichlas Manalu Curi Perhatian Warga
Patroli Tapal Batas: Babinsa Serka N. Sipayung Pastikan Wilayah Kempas Bebas Api dan Asap
Kades Pelambaian Kembali Diaktifkan Usai Jalani Hukuman, Korban Penipuan Pertanyakan Keputusan Bupati
Setetes Darah untuk Kemanusiaan: Polres Pelalawan Gelar Aksi Donor Darah Semarakkan HUT Polairud ke-75
Satpolairud Polres Inhil Gelar Donor Darah Bersama Instansi Maritim Sambut HUT ke-75 Polairud Tahun 2025
Babinsa Koramil 09/Kemuning; Makan Bergizi Gratis untuk Meningkatkan Kualitas Gizi Anak Sekolah
Babinsa 'Blusukan' di Kampung Pancasila: Sentuhan Humanis Sertu Ichlas Manalu Curi Perhatian Warga
Patroli Tapal Batas: Babinsa Serka N. Sipayung Pastikan Wilayah Kempas Bebas Api dan Asap