Finalisasi Rehab Rumah di Wilayah Koramil 06/Kateman, Bukti TNI Ringankan Beban Rakyat


Loading...

KATEMAN, Medialokal.co - Bersama warga setempat, TNI yang dalam hal ini anggota Koramil 06/Kateman Kodim 0314/Inhil terus melakukan finalisasi pengerjaan rumah layak huni yang beralamat di Jalan Kelabang Sakti, RT 006/RW 002 kelurahan Tagaraja, kecamatan Kateman. 

Bedah rumah dengan ukuran 4x6 meter yang notabene milik ibu Rusmala (47) itu kini telah mencapai proses puncak, yakni masuk ke dalam tahap pembuatan dapur, teras depan, dan pengecatan bagian dalam dan bagian luar rumah. 

Dikatakan Danramil 06/Kateman Kapten Inf Iwan Andoko, karya bakti bedah rumah tersebut merupakan wujud kepedulian TNI yang dalam hal ini Babinsa atas kondisi warga di wilayah binaan yang pelaksanaannya bekerjasama dengan warga sekitar.

“Rumah milik ibu Rusmala ini kondisi pada awalnya sangat memprihatinkan. Kami dari Koramil 06/Kateman dan warga setempat membantu untuk memberikan bantuan yaitu merehab rumah tersebut,” ucap Danramil 06/Kateman, Selasa (01/12/2020). 

Loading...

Untuk itu, lanjut Danramil, tugas TNI juga tak lain dan tak bukan adalah memupuk kepedulian dan rasa kekeluargaan kepada masyarakat, sehingga selalu berupaya bagaimana cara untuk bisa membantu masyarakat.

Dikatakan, banyak manfaat yang diperoleh dari karya bakti bedah rumah ini, selain untuk meningkatkan hubungan komunikasi, juga dalam rangka lebih mendekatkan diri dengan masyarakat di wilayah binaannya berjalan dengan baik, sehingga kemanunggalan TNI dapat terwujud.

“Selain untuk menjalin hubungan komunikasi dengan masyarakat, karya bakti merupakan tugas dan tanggung jawab TNI sebagai aparat komando kewilayahan, untuk memberikan bantuan kepada masyarakat yang manfaatnya bisa langsung dirasakan,” tandasnya. 






Loading...

[Ikuti Medialokal.co Melalui Sosial Media]