Kangen Liburan ke Bali, Bikin Pie Susu Saja Yuk!


Loading...

MEDIALOKAL.CO - Bali adalah salah satu destinasi wisata yang banyak diincar oleh pelancong, baik lokal maupun mancanegara. Wajar saja, ini karena Bali memiliki keindahan alam serta kuliner yang beragam seperti pie susu.

Bagi Anda yang biasanya rutin mengisi liburan akhir tahun ke Bali namun kali ini tak dapat melakukannya karena masih khawatir akan Covid-19, pasti ada rasa rindu akan pie susu. Ya, pie susu adalah salah satu oleh-oleh khas Bali yang terkenal.

Buat Anda yang kangen ingin menggigit manisnya pie susu namun belum bisa pergi ke Bali, jangan khawatir. Buat saja pie susu sendiri di rumah, karena Okezone akan memberikan resepnya seperti dikutip akun Instagram @lestarisahidin pada Rabu (23/12/2020).

Bahan kulit atau pie crust:

Loading...

- 250 gram tepung terigu protein sedang

- 150 gram margarin

- 1 sdm gula halus

- 1 butir telur

- Pasta vanilla

Cara membuat kulit pie:

1. Campurkan tepung terigu, gula halus, margarin, telur, dan pasta vanilla.

2. Aduk dengan garpu hingga adonan menyatu dan tidak ada remahan yang lepas.

3. Gumpalkan adonan, masukkan ke dalam kulkas, diamkan sebentar.

4. Gilas tipis melebar, lalu cetak menggunakan cetakan pie hingga adonan habis. Tusuk-tusuk dengan garpu pada bagian dasarnya agar tidak bergelembung saat dipanggang.

Bahan filling:

- 80 gram susu kental manis

- 100 ml air

- 1 sdm tepung maizena

- 2 butir kuning telur

Cara membuat filling:

1. Campurkan semua bahan, aduk rata dan saring.

2. Tuang adonan filling ke dalam kulit pie.

3. Oven dengan suhu 140c selama 45 menit (sesuaikan dengan oven masing-masing).

4. Angkat dan dinginkan. Semoga bisa mengobati rindumu ke Bali ya!*


sumber :
https://spiritriau.com/Life>






Loading...

[Ikuti Medialokal.co Melalui Sosial Media]