Koramil 02/Tanah Merah Titik Beratkan Penegakan Protkes di Kawasan Pelabuhan
TANAH MERAH, Medialokal.co – Babinsa Koramil 02/Tanah Merah terus melaksanakan patroli terkait protokol kesehatan di Pelabuhan Kuala Enok, Selasa (06/04/2021).
Dikatakan oleh Danramil 02/Tanah Merah, Kapten Inf Rohadi Handoko, kegiatan tersebut merupakan upaya untuk menegakkan disiplin terhadap masyarakat.
“Kami hanya ingin mengimbau bahwa protokol kesehatan sangat penting diterapkan di masa pandemi Covid-19 ini. Semua kami laksanakan demi keselamatan bersama. Ini merupakan upaya pendisiplinan terhadap masyarakat,” terangnya.
Kami berharap masyarakat semakin menyadari betapa pentingnya memakai masker saat beraktifitas di luar rumah, rajin mencuci tangan pakai sabun dengan air yang mengalir, menjaga jarak serta tidak berkerumun dan senantiasa menerapkan pola hidup sehat.
“Saat ini penularan Covid-19 sudah bukan lagi berasal dari pendatang, tapi sudah bersifat lokal atau transmisi lokal. Itu berarti sudah lebih berbahaya,” terangnya.
Maka dari itu, imbaunya, patuhilah protap penanganan Covid-19 yang sudah ditetapkan pemerintah.
“Pemerintah sudah menetapkan protokol ketetapan penanganan Covid-19. Semua sudah melalui proses, bukan hanya asal menetapkan. Jadi, masyarakat hendaknya memperhatikan dan mematuhinya,” ungkapnya.
Pelaksanaan berlangsung lancar, aman dan terkendali. Masyarakat menyambut baik kegiatan tersebut. (*)


Berita Lainnya
Tetap Konsisten Jalankan Program JALUR, Sat Polairud bersama Baznas Bantu Warga Pesisir Perairan
Babinsa Koramil 09/Kmg Pastikan Kegiatan MBG Berjalan Lancar
Babinsa Koramil 07/Reteh Laksanakan Kegiatan SDM Guna Bantu Masyarakat Sekitar
Babinsa Serka Yadi Yanto Terus Tingkatkan Kesadaran Akan Pentingnya Keamanan Melalui Patroli Tapal Batas
Babinsa Koramil 04/Kdr: Komsos Sebagai Wadah Silaturahmi dan Perkuat Keakraban Antar Sesama
Babinsa Sertu Surachman: Pentingnya Jaga Keamanan dan Ketertiban Lingkungan
Tetap Konsisten Jalankan Program JALUR, Sat Polairud bersama Baznas Bantu Warga Pesisir Perairan
Babinsa Koramil 09/Kmg Pastikan Kegiatan MBG Berjalan Lancar
Babinsa Koramil 07/Reteh Laksanakan Kegiatan SDM Guna Bantu Masyarakat Sekitar
Babinsa Serka Yadi Yanto Terus Tingkatkan Kesadaran Akan Pentingnya Keamanan Melalui Patroli Tapal Batas
Babinsa Koramil 04/Kdr: Komsos Sebagai Wadah Silaturahmi dan Perkuat Keakraban Antar Sesama
Babinsa Sertu Surachman: Pentingnya Jaga Keamanan dan Ketertiban Lingkungan