Secara Rutin Babinsa Koramil 02/Tanah Merah Lakukan Penegakan Protkes untuk Cegah Covid-19


Loading...

TANAH MERAH, Medialokal.co - Dalam rangka mencegah penyebaran Covid-19, Babinsa Koramil 02/Tanah Merah, Kodim 0314/Inhil, Bersama Polri, Dinas Perhubungan, Satpol-PP, TNI AL menerapkan aturan protokol kesehatan di Dermaga dan tempat-tempat umum di Kecamatan Tanah Merah, Kamis (21/10/2021)

“Kami berkordinasi dengan pemerintah daerah untuk menempatkan anggota Koramil melalui para Babinsa untuk mengawasi wilayahnya masing masing khususnya di dermaga-dermaga kedatangan dan keberangkatan," ungkap Danramil 02/Tanah Merah, Kapten Inf Rohadi Handoko.

“Ini kami lakukan sebagai upaya mendisiplinkan masyarakat dalam menerapkan protokol kesehatan untuk mencegah penyebaran Covid-19,” tambahnya.

Dirinya, juga menghimbau dan berharap kepada masyarakat apabila tidak ada kepentingan yang mendesak sebaiknya tetap dirumah saja, dengan tetap menerapkan protokol kesehatan, 5M, selain itu perbanyak konsumsi Vitamin C, makan makanan bergizi dan istirahat untuk menjaga imunitas tubuh dan terhindar dari virus Corona. (*)






Loading...

[Ikuti Medialokal.co Melalui Sosial Media]