UPT Puskesmas Sungai Piring Terus Gencarkan Vaksinasi Pelajar


Loading...

BATANG TUAKA, Medialokal.co - Dinas Kesehatan Kabupaten Indragiri Hilir melalui UPT Puskesmas Sungai Piring kembali melaksanakan vaksinasi ke dua bagi para pelajar, Selasa (09/11/2021).

Vaksinasi yang dikhususkan untuk siswa-siswi SMA Tuah Gemilang itu merupakan vaksin jenis sinovac.

Kegiatan vaksinasi dilakukan itu menerapkan Protokol Kesehatan sebagai mana yang telah ditetapkan. Vaksin sinovac yang digunakan telah sesuai dengan standar keamanan serta sudah melewati uji klinik yang ketat dari organisasi kesehatan dunia WHO (World Health Organization).

Adapun tahapannya meliputi pemeriksaan kesehatan dan Screening, Melakukan Vaksinasi, Menunggu hasil Vaksinasi selama +- 30 menit dan melakukan observasi guna dilakukan tindakan lanjut apabila ditemukan efek samping setelah pelaksanaan vaksinasi oleh pihak kesehatan.

Loading...

Tujuan dilaksanakannya vaksin bagi siswa SMA Tuah Gemilang di Sungai Piring, Kecamatan Batang Tuaka itu adalah untuk menguatkan respon imun yang terbentuk sebagai pemicu kekebalan awal. Kemudian akan dilakukan penguatan imun tubuh Siswa/Siswi yang telah terbentuk dengan melakukan tahapan vaksinasi, yang mana hal tersebut merupakan cara yang paling efektif saat ini dalam menekan penyebaran Covid-19 di wilayah Kabupaten Inhil.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Danramil 12/Batang Tuaka, Kepala Sekolah, Babinsa, Para Nakes Puskesmas Sungai Piring, Para Majelis Guru, serta siswa siswi yang mengikuti vaksinasi sebanyak 96 orang. (Advertorial)






Loading...

[Ikuti Medialokal.co Melalui Sosial Media]