Babinsa Koramil 03/Tempuling Goro di Masjid Al-Kariimah


Loading...

TEMPULING, MEDIALOKAL.CO -- Kebersamaan TNI (Tentara Nasional Indonesia) dengan masyarakat terus digalakkan. Seperti yang terjalin di wilayah Teritorial Babinsa (Bintara Pembina Desa) Koramil 03/Tempuling.

Masyarakat Kelurahan Tempuling, Kecamatan Tempuling, Kabupaten Inhil tampaknya memiliki jalinan hubungan yang sangat baik dengan Babinsa Koramil 03/Tpl.

Kebersamaan TNI dan masyarakat kali ini tampak dalam kegiatan gotong royong (Goro) dengan sasaran semenisasi teras Mesjid Al-Kariimah di Kelurahan Tempuling, Jumat (11/02/2022).

Sertu Mistar dan para Babinsa 03/Tempuling bersama dengan masyarakat tampak saling bahu membahu dalam Goro semenisasi areal Mesjid.

Loading...

Menurut Sertu Mistar melibatkan diri dalam kegiatan masyarakat adalah keharusan. selain itu kegiatan goro juga merupakan budaya turun temurun.

“Kegiatan sosial semacam ini merupakan bentuk komunikasi sosial yang memang harus dilaksanakan oleh aparat teritorial, dalam rangka mendekatkan diri kepada masyarakat. Disamping itu gotong royong merupakan salah satu budaya turun-temurun dari nenek moyang bangsa Indonesia,” ungkap Sertu Mistar

Sertu Mistar juga menyebutkan bahwa gotong royong juga mampu menjalin silatuhrahmi antara Babinsa dan masyarakat menjadi semakin baik, serta merupakan wujud nyata kemanunggalan TNI dengan Rakyat, pungkas Sertu Mistar.(*)






Loading...

[Ikuti Medialokal.co Melalui Sosial Media]