Pelatihan Paskibraka Bersama Anggota Polsek Kemuning Oleh Serda Ramadhan


Loading...

INHIL, MEDIALOKAL.CO -- Danramil 09/Kemuning Serda Ramadhan dengan semangat melaksanakan pelatihan bagi siswa-siswi anggota Paskibraka yang ditampilkan dalam rangka 17 Agustus 2022 nantinya, Selasa (16/08/2022).

Latihan dilaksanakan secara rutin yang bertempat di Lapangan Bola Kaki Kelurahan Selensen Kecamatan Kemuning diikuti oleh pelajar yang terpilih dari Siswa/Siswi yang berada di Kecamatan.

Latihan ini bertujuan untuk membentuk karakter para Siswa-Siswi SMA agar lebih disiplin dan memupuk jiwa Nasionalisme, sekaligus untuk membina para Paskibra agar dapat melaksanakan tugas sebagai pengibar bendera dengan baik nantinya pada saat pelaksanaan Hari Kemerdekaan RI pada tanggal 17 Agustus 2022.

Dalam kegiatan ini Serda Ramadhan dan para Danramil 09/Kemuning lainnya melatih teori, praktek peraturan baris berbaris dan disiplin.

Loading...

Derap langkah yang tegas dan kompak akan sangat mempengaruhi jiwa dan semangat Paskibra untuk melaksanakan tugas. Kekompakan anggota Paskibra tercermin dari sikap disiplin dalam melaksanakan baris berbaris dan membentuk formasi.

"Dalam rangka memeriahkan Hari Kemerdekaan Indonesia ke 77 untuk melaksanakan latihan Paskibraka bersama anggota Polsek Kemuning dan satu orang pegawai Kecamatan dalam rangka menyambut HUT RI yang ke 77," tegas Serda Ramadhan.(*)






Loading...

[Ikuti Medialokal.co Melalui Sosial Media]