Mahasiswa Universitas Abdurrab Gelar Gerakan Filantropi Bidang Kesehatan


Loading...

MEDIALOKAL.CO -- Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata  Kelompok 5 Universitas Abdurrab di Kelurahan Meranti Pandak Kec. Rumbai pesisir kembali menunjukkan kreatifitasnya melalui program Filantropi Islam dibidang kesehatan yang dilaksanakan di Mushallah Alhidayah, Selasa 16/8/2022.

Kegiatan ini mendapat respon positif dari Masyarakat karena dapat memberikan manfaat kepada warga terutama dibidang kesehatan sesuai dengan Tema yang diangkat yaitu KKN Cerdas: Pendampingan, Pembinaan dan Pemberdayaan Masyarakat berbasis Mushollah melalui Skema Filantrofi Islam. Programnya berupa pengadaan posko  kesehatan Gratis untuk  masyarakat RW 06 di sekitar Mushollah Al Hidayah untuk melakukan cek kesehatan secara gratis. 

Di selenggarakan kegiatan ini bertujuan untuk memberikan kesempatan kepada masyarakat agar mendapatkan pelayanan kesehatan gratis dan menambah wawasan dibidang kesehatan serta program ini juga disambut baik oleh masyarakat, terlihat dengan banyaknya masyarakat yang berbondong-bondong datang ke Musholla untuk diperiksa kesehatannya.

Loading...

"Alhamdulillah kami merasa senang dengan antusias masyarakat berobat atau cek kesehatan di posko yang kami sediakan bahkan melebihi target,  masyarakat yang datang kita berikan pelayanan pemeriksan kesehatan dan diberikan vitamin gratis semoga dapat bermanfaat. Kita juga memberikan pelayanan konsultasi kesehatan untuk masyarakat," ujar Ikhwal yang selaku Koordinator Program dan juga Mahasiswa Pendidikan Dokter di Univ. Abdurrab.

"Kita berikan Apresiasi kepada semua Mahasiswa KKN kelompok 5 yang senantiasa sukses melaksanakan program-program terbaiknya dan juga pada pengurus Mushalla, semua tokoh masyarakat terkhusus juga pada dr. May Valzon yang telah berkenan manyampaikan materi di acara sosialisasi kesehatan bagi masyarakat RW 06 dan sekitarnya. Program ini menunjukan bahwa Mushalla tidak hanya untuk beribadah saja namun bisa dimanfaatkan sebagai pusat  kegiatan-kegiatan Gerakan Filantropi untuk masyarakat," ungkap Muhammad Irham MA selaku Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) sekaligus yang dikenal Dosen Muda.

Diketahui, puncak program ini adalah melaksanakan penyuluhan Kegiatan Sosialisasi Stunting dan cara pencegahannya serta Maanfaat Vitamin A bagi Anak agar terwujud keluarga cerdas bebas stunting dr. May Valzon, M.Sc merupakan Dosen Fakultas Kedokteran Universitas Abdurrab sebagai Pemateri  menjelaskan bahwa Stunting merupakan masalah kesehatan yang dihadapi masyarakat Indonesia saat ini termasuk di Pekanbaru. 

Untuk itu penyuluhan sosialisasi pencegahan stunting seperti ini adalah sebagai wadah untuk memberikan edukasi kepada masyarakat terkait bahaya stunting dan cara pencegahannya. Stunting harus dicegah sejak dini dengan memberikan asupan gizi yang baik termasuk pemberian vitamin bagi anak dan balita.

Diakhir Kegiatan ini juga dibagikan stiker bertuliskan “Keluarga Cerdas Tanpa Stunting” untuk dapat ditempel di rumah masing-masing yang langsung dibagikan oleh Mahasiswa KKN ke ibuk-ibuk peserta sosialisasi yang bertempat di Kader Posyandu Kelurahan Meranti Pandak Kec. Rumbai Pesisir dan kegiatan berjalan lancar  sampai acara selesai ditutup dengan poto bersama.(Man)






Loading...

[Ikuti Medialokal.co Melalui Sosial Media]