Babinsa Koramil 07/Reteh Dampingi Penyaluran BLT BBM dan Sembako


Loading...

RETEH, Medialokal.co - Guna membantu pengamanan dan ketertiban proses penyaluran Bantuan langsung Tunai Bahan Bakar Minyak (BLT BBM) dan Penyaluran Bantuan sembako di wilayah Kecamatan Reteh, Babinsa Koramil 07/Reteh dampingi penyalurannya kepada warga, Selasa (13/10/2022).

Adapun jenis dan besaran bantuan yang disalurkan adalah, BLT BBM @ Rp. 150.000 × 2 bulan (September dan Oktober) = Rp. 300.000 dan Penyaluran Bantuan sembako untuk bulan September @ Rp. 200.000,-.

Pelda Doni Akmal Babinsa Koramil 07/Reteh menyampaikan bahwa, bantuan BLT BBM ini adalah bantuan dari pemerintah guna meringankan beban ekonomi masyarakat karena dampak kenaikan harga BBM oleh karenanya diharapkan bantuan ini supaya digunakan secara bijak.

"Saya menghimbau kepada para penerima bantuan untuk menjaga keamanan dan ketertiban bersama serta siapkan dokumen persyaratan yang diperlukan, agar dalam pelaksanaannya berjalan dengan tertib dan lancar," ulasnya (*)






Loading...

[Ikuti Medialokal.co Melalui Sosial Media]