Demi Kenyamanan Bersama, Serda Ilyas Lakukan Goro Bersama Warga Pengurus Musalla


Loading...

INHIL, MEDIALOKAL.CO -- Babinsa Koramil 04/Kuindra Serda Ilyas melaksanakan gotong royong (goro) bersama warga yang bertempat di RT 02/RW 01 Desa Concong Tengah Kabupaten Inhil, Sabtu (17/09/2022).

Dikatakan Serda Mas Yayat bahwa pelaksanaan kegiatan Goro tersebut untuk saling peduli dan menimbulkan rasa kekompakan Babinsa dengan masyarakat.

Babinsa juga menghimbau kepada masyarakat agar tetap memelihara dan menjaga budaya gotong royong dalam kehidupan sehari hari.

"Gotong royong ini bersama masyarakat dengan beberapa warga pengurus mushalla RT 02/RW 01 membantu pembuatan tower air agar mempermudah jamaah untuk pembersihan dan berwudhu' sehingga masyarakat sangat terbantu dengan ada tower air apalagi di saat magrib di desa," tutur Serda Mas Yayat.

Loading...

Lanjut Babinsa, dengan adanya kehadiran Babinsa di tengah-tengah kesulitan, masyarakat bisa nyata merasakan peran dari Babinsa yang aktif di Desa sehingga harapan kedepannya ini dapat menjadi contoh bagi masyarakat untuk selalu peduli dengan warga sekelilingnya yang membutuhkan bantuan dan dapat menjalin rasa kekeluargaan di masyarakat khususnya di desa.(*)






Loading...

[Ikuti Medialokal.co Melalui Sosial Media]