Terus Dukung Ketahanan Pangan, Babinsa Koramil 03/Tpl Sertu Mardia Turun ke Sawah


Loading...

KEMPAS, MEDIALOKAL.CO -- Sebagai upaya mendukung program pemerintah dalam bidang ketahanan pangan, khususnya swasembada pangan, Babinsa Koramil 03/Tpl Sertu Mardia melaksanakan pendampingan dalam menanam dan membersihkan padi dari gulma.

Menurutnya, para petani harus tetap semangat bukan hanya saat panen padi saja, tetapi juga di saat penyemaian bibit padi, pengolahan lahan sawah, perawatan sampai panen padi.

"Pendampingan kepada kelompok tani merupakan kegiatan rutin dan tugas Babinsa sebagai aparatur kewilayahan, serta membantu para petani dalam hal pertanian,"ujarnya, Jumat (16/12/2022).

Sertu Mardia mengatakan, pendampingan kepada kelompok tani merupakan kegiatan rutin yang merupakan tugas sebagai aparatur kewilayahan, dengan membantu para petani dalam hal pertanian.

Loading...

“Kegiatan tanam padi yang dikerjakan oleh Babinsa merupakan wujud kemanunggalan TNI bersama rakyat,” ujarnya.

Selain pendampingan menanam padi Babinsa juga membantu petani dalam menyiapkan dan mengolah lahan pertanian, perawatan tanam, hingga masa panen mendatang.

"Salah satu wujud nyata di lapangan adalah untuk memberi semangat petani dalam mendukung dan menyukseskan program swasembada pangan, khususnya di wilayah Kecamatan Kempas,” ucapnya.(*)






Loading...

[Ikuti Medialokal.co Melalui Sosial Media]