Cuaca Akhir Pekan, Siang Ini Banyak Daerah Terpapar Hujan di Riau dan Angin Kencang


Loading...

PEKANBARU - Sejumlah daerah di Riau akan terpapar hujan pada siang hari ini. Sebaran hujan juga cukup luas bahkan ke beberpa kabupaten dan kota.

Kasi Data dan Informasi BMKG Stasiun Pekanbaru, Marzuki menjelaskan hujan yang akan mengguyur sejumlah daerah di Riau dengan potensi ringan hingga sedang dan dapat disertai petir dan angin kencang.

Berikut ini informasi kondisi cuaca di Riau, berdasarkan laporan BMKG Stasiun Pekanbaru:

Pagi hari: Berawan. Potensi Hujan Ringan hingga sedang yang dpat dsiertai dengan petir dan angin kencang di sebagian wilayah Kab. Rohul, Kab. Kampar, Kab. Kuansing, Kota Pekanbaru, Kab. Rohil, Kota Dumai, Kab. Bengkalis, Kab. Siak, Kab. Inhu, Kab. Inhil, dan Kab. Kep. Meranti
Siang hari: Cerah-Berawan. Potensi Hujan ringan hingga sedang yang dapat disertai dengan petir dan angin kencang di sebagian wilayah Kab. Rohul, Kab. Kampar, Kab. Kuansing, Kab. Rohil, Kota Dumai, Kab. Bengkalis, Kab. Siak, dan Kab. Kep. Meranti
Malam hari: Cerah-Berawan. Potensi Hujan ringan di sebagian wilayah Kab. Rohil, Kota Dumai, dan Kab. Kampar
Dini hari: Cerah- Berawan.
Suhu udara: 23.0 – 33.0 derajat celcius
Kelembapan udara:* 55 – 98 persen
Angin: Bervariasi
Kecepatan: 09 - 27 km/jam. (BPC)

Loading...






Loading...

[Ikuti Medialokal.co Melalui Sosial Media]