Bangkitkan Kembali Nilai-Nilai Pancasila, Babinsa Koramil 04/Kuindra Lestarikan Budi Pekerti Yang Luhur Di Wilayah


Loading...

INHIL, MEDIALOKAL.CO – Dalam upayanya mewujudkan situasi yang kondusif di Wilayah Koramil 04/Kuindra, Babinsa Koramil 04/Kuindra Kodim 0314/Inhil melaksanakan kegiatan komsos bersama masyarakat yang bertempat di Kampung Pancasila Desa Sungai Piyai Kecamatan Kuindra di wilayah Kabupaten Inhil, Rabu (30/08/2023).

Guna menjalin hubungan silaturahmi dengan warga binaan, Babinsa rutin turun kewilayah binaan untuk melakukan komsos.

Serda Erwin Savitri juga mengingatkan kepada warga untuk saling amenjalin tali silaturahmi agar terjalin kekompakan.

“Melalui kegiatan ini, Babinsa Serda Erwin Savitri melaksanakan komsos dengan warga binaan untuk menjalin hubungan baik,” kata Serda Erwin Savitri.

Loading...

Selanjutnya Babinsa dalam pelaksanaan komsos Serda Erwin Savitri mengajak warga dalam kehidupan bermasyarakat agar mengutamakan hidup rukun baik itu berbeda agama, suku dan lain sebagainya sebagaimana yang tertuang dalam nilai-nilai dan norma Pancasila serta menanamkan sikap toleransi antar umat beragama, saling gotong-royong, saling menghormati dan menghargai antar sesama.

Lebih lanjut, melalui Kampung Pancasila ini Babinsa juga menghimbau masyarakat agar norma-norma Pancasila senantiasa menjadi pedoman hidup dalam kegiatan beragama, berbangsa dan bernegara serta melestarikan Budi pekerti yang luhur untuk membangkitkan kembali nilai-nilai Pancasila walaupun berbeda agama, suku, ras dan golongan sebagaimana tertuang dalam semboyan Bhinneka Tunggal Ika (berbeda beda tetap satu jua) serta memelihara semangat juang bela Negera.(*)






Loading...

[Ikuti Medialokal.co Melalui Sosial Media]