Jum'at Curhat, Polsek Gaung Anak Serka Eratkan Komunikasi Dengan Masyarakat


Loading...

INHIL, MEDIALOKAL.CO -- Kegiatan dilaksanakan pada hari Jum'at tanggal 29 Maret 2024 pukul 09.00 WIB s.d selesai giat jum'at curhat bertempat di Pos Penyebrangan Sampan Lintas Teluk Pinang -Menuju ke Kecamatan Gaung Kabupaten Inhil.

Kegiatan jumat curhat di hadiri Oleh Kapolsek Gaung Anak Serka Iptu Fauzan Putra Hantama, S.A.P. Bhabinkamtibmas Kelurahan Teluk Pinang, Bripka Arani Ade Candra, penambang sampan penyebrangan dan beberapa masyarakat lain nya.

Penambang sampan mengucapkan terimakasih atas kedatangan Kapolsek Gaung Anak Serka ke Pos penyebrangan sampan, penambang sampan berharap kepolisian terus memberikan himbauan kepada masyarakat untuk menjaga situasi Ramadhan kamtibmas terutama di bulan Suci Ramadhan.

Kapolsek akan memerintahkan Bhabinkamtibmas untuk terus melakukan pemantauan dan pengawasan terkait situasi kamtibmas di Kelurahan binaannya, Kapolsek memohon dukungan Penambang Sampan untuk menjadi Polisi bagi dirinya sendiri, keluarga dan lingkungannya.

Loading...

Kapolsek juga menghimbau kepada seluruh Penambang Sampan untuk tetap berkomunikasi yang baik dengan aparat pemerintahan dan bhabinkamtibmas serta tidak sungkan untuk memberitahukan kepada pihak Kepolisian apabila ada orang yang mencurigakan.

Lebih lanjut Kapolsek Gaung Anak Serka, Iptu Fauzan Putra Hantama.S.A.P. menjelaskan maksud dan tujuan kegiatan program Jumat Curhat untuk menyerap aspirasi dan harapan serta kemauan dari masyarakat dengan cara mendengar langsung keinginan dari warga.

"Selain menampung keluhan, Jumat Curhat juga sebagai upaya mempererat silaturahmi serta menjaga komunikasi antara Polri khususnya Polsek Gaung Anak Serka dengan masyarakat ditambah lagi untuk mengimplementasikan Polri hadir di tengah masyarakat untuk kemajuan institusi Polri dan terjaganya situasi Kamtibmas yang diharapkan masyarakat,” jelasnya.

"Nantinya dijadikan bahan evaluasi atau acuan untuk mewujudkan POLRI yang semakin dipercaya serta dicintai oleh warganya,” pungkas Kapolsek.

Selama kegiatan berlangsug situasi berjalan dengan kondusif, aman dan terkendali.(*)






Loading...

[Ikuti Medialokal.co Melalui Sosial Media]