Sukuran Tempati Rumah Dinas, SU : Jangan Ada Jarak dan Dusta Diantara Kita


Loading...

TEMBILAHAN - Wakil Bupati (Wabup) Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) H.Syamsuddin Uti menggelar selamatan dan syukuran atas menepati rumah dinas wakil bupati, Senin (26/11),Jalan Swarnabumi Tembilahan. 

Wakil Bupati Indragiri Hilir mengatakan, merupakan ungkapan rasa syukur atas kepercayaan yang diberikan masyarakat bersama Bupati Inhil HM. Wardan dalam memimpin inhil lima tahun ke depan.

Ia meminta doa agar dia dan keluarga diberikan kesehatan selama dirinya menjabat Wabup. Ia kembali berterima kasih atas kepercayaan yang diberikan masyarakat kepadanya dan mendampingi Bupati Inhil HM. Wardan pada Pilkada lalu.

"Alhamdulillah, Pilkada berjalan damai. Patut kita syukuri," kata Politisi Partai Demokrat ini.

Loading...

Wakil Bupati Inhil H. Syamsuddin Uti mengucapkan terima kasih kepada Camat, lurah dan kepala desa  yang hadir di acara syukuran tersebut.

H. Syamsuddin uti mengharapkan dengan acara syukuran tersebut, dirinya dan keluarga selalu sehat walafiat ketika menempati rumah dinas Wakil Bupati .

Ia juga mengucapkan terima kasih atas dukungan dari masyarakat Inhil yang mendukung dirinya menjabat sebagai Wakil Bupati Inhil jabatan 2018-2023.

"Terima kasih kepada seluruh masyarakat Kabupaten Indragiri Hilir , mari kita memperkokoh persatuan dan kesatuan agar indragiri hilir bisa lebih maju lagi, baik lahir maupun bathin," sampai Syamsuddin Uti

Untuk diketahui pasangan Bupati dan Wakil Bupati Inhil HM Wardan MP dan H Syamsuddin Uti Sejak tgl. 22 November 2018 yang lalu telah Dilantik dan dikukuhkan oleh
Pelaksana tugas (Plt) Gubernur Riau Wan Thamrin Hasyim ,karena di tetapkan Bupati Indragiri Hilir dan Wakil Bupati Indragiri Hilir. 
 

"Alhamdulillah Saya membuat acara  syukuran memasuki rumah wakil bupati kabupaten indragiri hilir dan keberadaan ini pun kita lihat rumah dinas ini tanpa dukungan bapak/ibu dan masyarakat mustahil saya bisa menepati rumah kediaman dinas ini" jelasnya. 

H Syamsuddin Uti ingin jalinan kebersamaan baik pimpinan kecamatan ,Lurah dan desa  kedepan ini dapat terus berlangsung baik." kami ditantang bersama Bupati Indragiri Hilir untuk perbaikan infrastruktur , sekolah-sekolah dll, " cetusnya. 

Tentunya lanjut H Syamsuddin Uti  kebersamaan camat, lurah,kepala desa dan masyarakat mengharapkan masukan-masukan dan jangan segan-segan kita berdiskusi, jangan ada jarak diantara kita dan jangan ada dusta diantara kita.

Kita ingin terbaik kedepannya , terimakasih kepala masyarakat mendukung kami berdua , mudah-mudahan perjalanan Wardan dan SU ini bisa seminar solid dan kompak. 

Bupati Inhil , HM. Wardan yang menghadiri kegiatan itu, menyampaikan ucapan syukur karena  Wakil Bupati Inhil sudah ditempat.

"Kita bersyukur Wakil Bupati Inhil beserta keluarga mulai menempati rumah jabatan ini. Mari kita doakan agar beliau beserta diberikan kesehatan dan dilancarkan dalam menjalankan semua tugas," ucap Bupati inhil HM. Wardan

"Saya juga satu atau 2 minggu kedepan juga akan menepati rumah Dinas Bupati Kabupaten Indragiri Hilir," papar Bupati.(*)






Loading...

[Ikuti Medialokal.co Melalui Sosial Media]