Danramil 03/Tpl Hadiri Musrenbang T.A 2026 dan Rembuk Stunting Desa Teluk Jira


Loading...

TEMPULING, MEDIALOKAL.CO -- Danramil 03/Tpl Letda Arm Muchazzar kembali ikut menghadiri kegiatan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Tahun Anggaran 2026 dan Rembuk Stunting Desa Teluk Jira.

Dan kegiatan kali ini dilakukan di Aula Kantor Desa Teluk Jira Kecamatan Tempuling pada Jumat (24/1/2025).

Kegiatan yang membahas seputar Rencana Kerja Pembangunan Daerah (RKPD) tahun 2026 yang akan diusulkan ke tingkat Kecamatan Tempuling serta rembuk Stunting.

Danramil 03/Tpl Letda Arm Muchazzar  mendukung hasil dari musrenbang yang dilaksanakan. Musrenbang merupakan salah satu tahap dalam proses perencanaan pembagunan yang bertujuan untuk mengakomodir usulan kegiatan dari bawah keatas.

Loading...

“Selaku aparat kewilayahan, kami akan selalu membantu dan mendukung setiap program pembangunan yang telah direncanakan baik oleh pemerintah daerah maupun Kecamatan dan desa dengan harapan dapat memajukan dan meningkatkan pembangunan yang lebih baik lagi khususnya di wilayah Kecamatan Tempuling," ungkap Danramil.

"Selain itu kita juga melaksanakan kegiatan rembuk Stunting Di Desa Teluk Jira kecamatan Tempuling," ungkapnya.(*)






Loading...

[Ikuti Medialokal.co Melalui Sosial Media]