Babinsa Koramil 05/GAS Latih Pramuka SMPN 2 Gaung


Loading...

GAUNG - Dengan penuh keakraban Babinsa Koramil 05/Gas Desa Belantaraya, Serka Sasmito melaksanakan pelatihan bersama adik-adik Tadik Gerakan Pramuka di Pangkalan Gugus Depan 12.03. 12.04 SMPN 2 Gaung Belantaraya yang melaksanakan latihan rutin, Minggu (20/01/2019).

Serka Sasmito menuturkan Latihan rutin yang dilaksanakan ini nantinya diharapkan akan dapat mrmbuat adik-adik Tadik bisa mandiri, percaya diri dan bersahaja.

"Pada adik adik Tadik khususnya dari penggalang ini kiranya dapat mengambil dan memetik ilmu di luar jam sekolah, dimana adik adik dapat menjaga kekompakan, karena kegiatan dan latihan kepramukaan ini akan dapat membentuk jiwa Korsa, disiplin tinggi patuh dan taat sesuai dengan isi dasa dharma Pramuka,"ungkapnya

Loading...

Tidak hanya itu, dikatakannya juga jika adik-adik tadik ingin berhasil dan berguna bagi bangsa dan bernegara maka latihannya pun harus serius dan bersungguh-sungguh.

"Kunci dari sebuah keberhasilan adalah keseriusan dan kesungguhan kita, maka dari itu sekali lagi, saya minta adik adik berlatihlah dengan sungguh sungguh," ajaknya

Sementara Kak Hamlan, Sag selaku pembina gugus depan 12.03.12.04 Pangkalan SMPN 2 Gaung dan juga dari pihak SMPN 2 mengatur kan terima kasih kepada Pak Babinsa yang telah ikut serta dan memperhatikan dengan harapan apabila ada kekeliruan dalam hal PBB bisa diluruskan.

"Kami yang meminta kesediaan pak Babinsa untuk melatih kami. Tentunya dalam hal ini akan menjadikan motivasi kami dalam melaksanakan kegiatan latihan Pramuka dan PBB," ungkap Hamlan kepada media ini. (Adp)






Loading...

[Ikuti Medialokal.co Melalui Sosial Media]