Selamati Jokowi, Mahathir Harap Kerja Sama Malaysia-RI Makin Erat


Loading...

MEDIALOKAL.CO - Perdana Menteri (PM) Malaysia, Mahathir Mohamad, menyelamati Presiden Joko Widodo (Jokowi) atas kemenangan dalam pilpres 2019. Mahathir mendoakan hubungan Malaysia dan Indonesia semakin erat.

"Saya mengucapkan selamat kepada Bapak @jokowi atas kemenangan resmi sebagai Presiden Republik Indonesia," demikian pernyataan Mahathir seperti dikutip dari akun Twitter resmi Mahathir, @chedetofficial, Selasa (21/5/2019). 

"Saya berharap kerja sama antara kedua negara akan semakin erat setelah ini," harap Mahathir.

Ucapan selamat dari Mahathir ini disampaikan setelah Wakil PM Malaysia, Wan Azizah Wan Ismail, terlebih dulu menyelamati Jokowi. Wan Azizah yang juga istri tokoh politik terkemuka Anwar Ibrahim ini menyatakan rasa optimis soal hubungan bilateral kedua negara tetap kuat bagi keuntungan rakyat kedua negara. 

Loading...

"Saya mendoakan agar Joko Widodo diberkati dengan kesehatan dan kekuatan dalam menghadapi tantangan masa depan sebagai seorang pemimpin," ucap Wan Azizah dalam pernyataannya. 

Pengumuman hasil akhir pilpres 2019 telah disampaikan Komisi Pemilihan Umum (KPU) dalam rapat pleno pada Selasa (21/5) dini hari. 

Hasil penghitungan menunjukkan pasangan nomor urut 01, Jokowi-Ma'ruf Amin, meraup 85.607.362 suara sah atau setara 55,5 persen dari total nasional. Pasangan nomor urut 02, Prabowo Subianto dan Sandiaga Uno, meraup 68.650.239 suara sah atau 44,5 persen dari total nasional.

 

Sumber: detik.com






Loading...

[Ikuti Medialokal.co Melalui Sosial Media]