Pilihan
Lechia Gdansk Bawa Egy Maulana Vikri ke Liga Europa
	
					MEDIALOKAL.CO - Lechia Gdansk akan berlaga Liga Europa 2019/2020 lewat jalur kualifikasi kedua. Klub Polandia itu membawa Egy Maulana Vikri ke dalam skuat.
Lechia berhak tampil di Liga Europa lewat jalur kualifikasi tahap kedua. Kesempatan itu diraih Lechia usai menjuarai Piala Polandia musim lalu.
Dalam undian yang digelar pada Jumat (19/7), Lechia mendapat Brondby IF sebagai lawannya di kualifikasi kedua. Menatap laga itu, Egy Maulana Vikri dibawa pelatih Piotr Stokowiec.
Di situs resmi Liga Europa, nama Egy pun tercantum di antara 26 pemain yang dibawa Lechia untuk menghadapi Brondby IF.
 
Adapun pertandingan Lechia vs Brondby akan dilangsungkan dua leg. Lechia akan lebih dulu menjamu klub Denmark tersebut di Gdansk Stadium, Jumat (26/7) dini hari WIB, baru gantian bertandang ke Brondby Stadium pada 2 Agustus mendatang.
Andai menang, Lechia masih punya dua tahapan lagi sebelum bisa tampil di fase grup Liga Europa, yakni melewati kualifikasi ketiga serta play-off. Jika mulus sampai fase grup, nama Egy akan tetap tercantum dan bisa dimainkan Lechia hingga putaran grup berakhir.
Selama berkostum Lechia, total Egy Maulana sudah bermain sebanyak tiga kali. Dua penampilan sebelumnya terlihat di kompetisi Ekstaklasa musim lalu, yakni ketika menghadapi Gornik Zabre dan Jagiellonia.
Adapun pada partai pembuka Ekstraklasa 2019/2020 melawan LKS Lodz akhir pekan lalu, Egy tidak dimainkan Gedanian Lions. Lechia pun mengakhiri laga dengan skor imbang tanpa gol.
Sumber: detik.com
                                    

Berita Lainnya
Woww...! Face Off Bahantam Kapolres Inhil Cup Vol.1 Sukses Digelar di GOR Tasik Gemilang
Turnamen Silaturahmi U40 Fhariq Cup 3 Tahun 2025 Berakhir dengan Meriah, Polsek Batang Tuaka Lakukan Pengamanan
NasDem Bantu Atlet Soina Kampar Wakili Indonesia di Kejuaraan Bulutangkis Special Olimpic Asia Pasifik di Malaysia
Berlangsung Meriah, Turnamen Mini Soccer Kadus Cup I Desa Kemuning Tua Resmi Berakhir
SK Dikantongi, Perbakin Inhil Siap Cetak Atlet Menembak Berprestasi di Porprov
PSSI Raih Penghargaan Internasional atas Kemajuan Reformasi Sepak Bola Nasional
Woww...! Face Off Bahantam Kapolres Inhil Cup Vol.1 Sukses Digelar di GOR Tasik Gemilang
Turnamen Silaturahmi U40 Fhariq Cup 3 Tahun 2025 Berakhir dengan Meriah, Polsek Batang Tuaka Lakukan Pengamanan
NasDem Bantu Atlet Soina Kampar Wakili Indonesia di Kejuaraan Bulutangkis Special Olimpic Asia Pasifik di Malaysia
Berlangsung Meriah, Turnamen Mini Soccer Kadus Cup I Desa Kemuning Tua Resmi Berakhir
SK Dikantongi, Perbakin Inhil Siap Cetak Atlet Menembak Berprestasi di Porprov
PSSI Raih Penghargaan Internasional atas Kemajuan Reformasi Sepak Bola Nasional